Jalur Hakata-Minami

jalur kereta api di Jepang
Revisi sejak 5 Februari 2023 02.17 oleh Arya-Bot (bicara | kontrib) (pembersihan kosmetika dasar)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Jalur Hakata-Minami (博多南線,, Hakataminami-sen) merupakan jalur kereta api milik JR West yang menghubungkan Stasiun Hakata-Minami dengan Stasiun Hakata di Fukuoka, Jepang dengan panjang jalur 8.5 km.

Jalur Hakata-Minami
Shinkansen seri 700-7000 berdinas di jalur layang Hakata-Minami, Juni 2004

Jalur Hakata-Minami
Peta
Ikhtisar
Nama asli博多南線
JenisShinkansen
LokasiFukuoka, Fukuoka
TerminusHakata
Hakata-Minami
Stasiun2
Operasi
Dibuka1990
PemilikJR West
DepoDepo Shinkansen Hakata
RangkaianShinkansen seri 500, Shinkansen seri 700, Shinkansen seri N700
Data teknis
Panjang lintas85 km (53 mi)
Jenis relGanda
Lebar sepur1.435 mm (4 ft 8+12 in)
Elektrifikasi25 kV AC 60 Hz listrik aliran atas
Kecepatan operasi120 km/h (75 mph)

Layanan

Jalur Hakata-Minami hanya dilayani oleh satu kereta reguler, yang umumnya merupakan perpanjangan dari kereta api Kodama.[1] Walaupun jalur ini dioperasikan oleh Shinkansen, status perjalanan dari layanan di jalur ini dianggap sebagai kereta ekspres terbatas dan bukan termasuk kereta cepat.[2]

Sebagian perjalanan di jalur ini merupakan rute perpanjangan dari jalur San'yo Shinkansen dan Kyushu Shinkansen. Perjalanan dari Hakata ke Hakata-Minami memakan waktu sepuluh menit dengan biaya ¥300.

Bakal pelanting

Saat ini

Pendahulu

Sejarah

Jalur ini sudah ada sejak Maret 1975 sebagai lanjutan dari jalur San'yo Shinkansen di Stasiun Hakata menuju Depo Shinkansen Hakata. Kala itu, wilayah Hakata-Minami tidak dianggap layak untuk dibangun sebuah stasiun karena hanya dilingkari oleh desa kecil. Namun, pada akhir 1980-an, daerah tersebut telah menjadi pinggiran kota Fukuoka yang luas.[2]

Dengan adanya permintaan kereta komuter, maka sejak 1990, Jalur Hakata-Minami dibuka untuk melayani penumpang, lengkap dengan satu stasiun yaitu Stasiun Hakata-Minami yang terletak persis di samping Depo Shinkansen Hakata. Sejak 2011, jalur ini sudah diperpanjang untuk kereta Kyushu Shinkansen ke arah Kagoshima, sehingga jalur menuju Hakata-Minami hanya menjadi percabangan.

Galeri

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "「安く乗れる新幹線」増えるか 新潟空港のアクセス鉄道、実現への道のり" [Will the number of "Bullet trains you can ride cheaper" increase?]. trafficnews.jp (dalam bahasa Japanese). Mediavague Co., ltd. 13 March 2018. Diakses tanggal 21 August 2019. 
  2. ^ a b "新幹線なのに在来線" [Shinkansen Lines that are Conventional Lines]. Japan Railfan Magazine. No. 467. Japan: Kōyūsha Co., Ltd. March 2000. hlm. 67.