Bendera Malawi

artikel daftar Wikimedia
Revisi sejak 25 Desember 2021 14.35 oleh 20041027 tatsu (bicara | kontrib) (Suntingan Jjyumkkyom (bicara) dibatalkan ke versi terakhir oleh InternetArchiveBot)

Bendera Malawi saat ini diadopsi pada tanggal 29 Juli 2010, setelah pemerintah yang dipimpin oleh Partai Progresif Demokrat mengusulkan suatu bendera baru. Susunan warna diubah dari bendera sebelumnya untuk menyesuaikan dengan susunan Bendera Pan-Afrika asli, dengan warna merah pada bagian atas, warna hitam di tengah, dan warna hijau pada bagian bawah. Gambar matahari terbit pada bagian atas bendera diganti dengan suatu gambar matahari penuh berwarna putih yang diletakkan di tengah, menggambarkan perkembangan ekonomi yang telah dicapai Malawi sejak meraih kemerdekaan.[1] Pihak oposisi, Front Demokratik Bersatu mempermasalahkan pergantian bendera ini ke pengadilan.[2] Bendera ini didukung oleh Presiden Malawi, Bingu wa Mutharika, yang menyetujui pergantian ini pada 29 Juli 2010.[3]

Rasio bendera: 2:3
Bendera 2010–2012

1964–2010,2012

Bendera Malawi sebelumnya diadopsi pada tanggal 6 Juli 1964. Matahari terbit menandakan awal harapan dan kebebasan untuk benua Afrika (ketika bendera dibuat, negara-negara di Afrika mulai memperoleh kemerdekaan). Warna hitam menggambarkan orang-orang di benua itu, merah menyimbolkan martir kebebasan Afrika, dan hijau berarti alam. Bendera ini membentuk Bendera Pan-Afrika yang dirancang oleh UNIA milik Marcus Garvey, dengan garis merah dan hitam dan matahari merah di atas. Juga membentuk bendera Republik Biafra.

Warna bendera

Warna bendera diatur menggunakan warna Standar Britania:[4]

Skema Hitam Merah Hijau
Warna Standar Britania 0-000 0-005 0-010

Referensi