SMA Negeri 1 Seyegan
SMA N 1 Seyegan salah satu sekolah yang terletak di Kabupaten Sleman, tepatnya di Wilayah Sleman bagian barat, beralamat di Dusun Tegal Gentan, Margoagung, Seyegan, Sleman, yang menempati areal tanah seluas 3,5 hektare.
SMA Negeri 1 Seyegan Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Seyegan | |
---|---|
Informasi | |
Nama latin | SMA N 1 Seyegan |
Didirikan | 1 Juli 1983 |
Jenis | Negeri |
Akreditasi | A |
Maskot | Disiplin Tinggi Prestasi Pasti |
Kepala Sekolah | Kristya Mintarja S.Pd. M.ed. S.T |
Jurusan atau peminatan | IPA dan IPS |
Rentang kelas | X IPA, X IPS, XI IPA, XI IPS, XII IPA, XII IPS |
Kurikulum | Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan |
Alamat | |
Lokasi | Desa Margoagung, Seyegan, Sleman, Yogyakarta, Indonesia |
Tel./Faks. | 08882744526 / (0274)7483946 |
Situs web | sman1seyegan.sch.id |
Surel | sman1_seyegan@yahoo.co.id |
Moto |
SMA N 1 Seyegan didirikan sejak tahun 1983, tepatnya
1 Juli 1983 (41 tahun, 149 hari), usia sekolah yang sudah cukup matang.Sejarah
Pembangunan gedung Sekolah dimulai pada tahun 1983 dan selama gedung belum dapat ditempati untuk sementara rombongan belajar dititipkan, dan diampu oleh SMA N 4 Yogyakarta. Kemudian mulai bulan April tahun 1984 seluruh siswa sudah menempati gedung baru di SMA N 1 Seyegan yang beralamat di Tegal Gentan Margoagung Seyegan Sleman. Dengan jumlah kelas pertama sebanyak 3 Rombongan Belajar (Rombel) atau 3 kelas. Setiap Rombel terdiri dari 44 peserta/siswa dikalikan tiga menjadi 132 siswa.
Dari sisi perkembangan awal di dirikan SMA N 1 Seyegan bertipe C dengan jumlah Rombel 9 kelas, berturut – turut dari tahun ke tahun, sehingga sampai awal tahun pelajaran 1999 berubah setatus menjadi tipe B dengan jumlah rombel 18 kelas.
Dengan perincian kelas 1 jumlah 6 rombel, kelas 2 6 rombel dan kelas 3 ada 6 rombel dengan perincian: 1 rombel jurusan bahasa, 2 rombel jurusan IPA dan 3 rombel jurusan IPS. Dalam perkembangan berikutnya terjadi perubahan – perubahan khususnya dalam hal penjurusan, penjurusan dimulai kelas 2 yang sekarang disebut kelas 11 (XI) dengan komposisi jurusan IPA 3 kelas dan Jurusan IPS 3 Kelas. Dan sudah tidak membuka lagi jurusan Bahasa, karena kurangnya peminat.
Dari tingkat kepercayaan pemerintah/Akreditasi Sekolah, sejak tahun 2004 sampai sekarang berpredikat A. Bahkan dalam perkembangan berikutnya oleh lembaga penjaminan mutu / LPMP DIY pada awal tahun 2011 SMA N 1 Seyegan ditunjuk dan ditetapkan sebagai sekolah Model Penjaminan Mutu. untuk tingkat SLTA bersama – sama dengan SMA N 1 Pleret.
Tujuan
- Hasil kelulusan 100% dan nilai minimum kriteria baik secara nasional.
- Proporsi kelulusan yang diterima di Perguruan Tinggi minimal 40 %.
- Menghasilkan lulusan yang tangguh, ulet dan berjiwa wirausaha yang siap terjun di dunia kerja.
- Memiliki kelompok Karya Ilmiah Remaja (KIR), sains dan teknologi dan mampu menjadi finalis di tingkat Provinsi/Nasional.
- Minimal 3 (tiga) cabang olahraga mampu berprestasi di tingkat Provinsi/ Nasional.
- Memiliki Tim Kesenian yang mampu berprestasi di tingkat Provinsi/ Nasional.
- Dalam kegiatan lomba keagamaan mampu berprestasi di tingkat Provinsi/ Nasional.
Fasilitas
- Lahan seluas 3,05 Hektar; gedung/ bagunan ruang kelas: 18 kelas
- Tempat Parkir siswa
- Tempat parkir guru
- Ruang Osis
- Ruang Guru
- Laboratorium (Fisika, Kimia,Biologi( Greenhouse ), Komputer, Multimedia, Bahasa,Audio Visual)
- Hall ( Gedung pertemuan)
- Masjid
- UKS
- Perpustakaan
- Koperasi guru/siswa
- Kantin
- Lapangan Olahraga ( Upacara, Sepak Bola, Futsal, Basket dan Voli )
- Hotspot Area
- Kolam Renang
- GOR (Gedung Olaharaga)
Kepala Sekolah
- Tahun 1983 s.d 1984: Drs. Edi Sugito, Mulai bertugas 1 Juli 1983 .
- Tahun 1984 s.d 1990: Drs. Marsono, Mulai bertugas 7 March 1984 .
- Tahun 1990 s.d 1991: Teguh Harnadi, B.A, Mulai bertugas 9 September 1990 .
- Tahun 1991 s.d 1993: Drs. Muji Hardjono, mulai bertugas: April 1991 .
- Tahun 1994 s.d 1999: Drs. Margani, Mulai bertugas 16 September 1994 .
- Tahun 1999 s.d 2011: Drs. Paiman Darsih, Mulai bertugas 30 Juni 1999 .
- Tahun 2011 s.d 2018: Drs. Samijo,M.M, Mulai bertugas 30 December 2011 .
- Tahun 2018 s.d 2022: Drs.Aris Sutardi M.Sc
- Tahun 2022 s.d sekarang: Kristya Mintarja S.Pd. M.ed. S.T