John Cusack
John Paul Cusack (lahir pada tanggal 28 Juni 1966 di Envaston, Illinois) adalah seorang aktor dan penulis yang berasal dari keluarga Katholik-Irlandia. Ayahnya, Dick Cusack, dan saudara-saudaranya Ann, Bill, Joan, dan Susie, semuanya menjalani profesi sebagai aktor. Ibunya, Nancy adalah mantan guru matematika dan seorang aktivis politik.
John Cusack memulai aktingnya sejak kanak-kanak. Ia bergabung dengan Piven Theatre Workshop di Chicago, dan membintangi beberapa iklan serta muncul di beberapa pementasan panggung di saat umurnya baru 12 tahun. Film pertamanya adalah sebuah komedi Class di tahun 1983. Kemudian ia diberi peran sebagai John Bender di film John Hughes, The Breakfast Club, tapi kemudian digantikan oleh Judd Nelson. Tahun 1988, ia mendirikan grup teater, New Criminals, dimana ia menyutradarai beberapa pementasan. Setelah sukses di usia yang tergolong muda dengan membintangi beberapa film remaja, Cusack mencari peran yang lebih menantang. Dia sering dikasting dengan peran anti-hero dengan beberapa variasi. Ia sering tampil dalam film yang juga menampilkan saudaranya (paling sering bersama Joan) dan dengan sahabat lamanya, Jeremy Piven, yang orang tuanya, Byrne dan Joyce adalah pendiri dan penggerak Piven Theatre Workshop. Ia sempat kuliah di New York University, tapi kemudian berhenti setahun kemudian.
Setelah memainkan berbagai macam peran selama beberapa tahun, Cusack mengukuhkan dirinya sebagai aktor papan atas di tahun 1997 setelah membintangi komedi hitam, Grosse Pointe Blank (di mana ia juga bertindak sebagai produser dan penulis) dan dalam film aksi Con Air. Kedua film itu mencapai sukses secara komersial. Selanjutnya ia tetap memilih peran-peran yang tidak biasa seperti dalam Being John Malkovich dan High Fidelity. Ia menolak beberapa tawaran, termasuk diantaranya Indecent Proposal, Apollo 13, dan Crash.
Cusack pernah digosipkan dekat dengan beberapa selebriti seperti Minnie Driver, Neve Campbell, Lili Taylor, Claire Forlani, Alison Eastwood, tapi dia tetap membujang hingga saat ini. Ia adalah salah satu dari sedikit selebriti yang menutup rapat-rapat kehidupan pribadinya. Dan jarang menampakkan diri selain untuk keperluan film maupun pementasannya. Ia pernah mengatakan “Selebritas adalah hal terburuk yang dapat terjadi pada seorang aktor.”
Trivia
- Nama belakangnya diucapkan ‘kyu-sek’.
- Bersama 2 orang teman semasa SMU, Steve Pink dan D.V. DeVincentis memiliki sebuah perusahaan, New Crime Production (yang menghasilkan Grosse Pointe Blank, Fear and Loathing in Las Vegas, dan The Jack Bull (TV) dan beberapa pementasan panggung.
- Bersama sahabatnya, Jeremy Piven, membintangi 10 film bersama, yaitu One Crazy Summer, Elvis Stories, Say Anyting, The Player, Floundering, The Grifters, Grosse Pointe Blank, Serendipity, dan Runaway Jury.
- Keluarganya adalah keturunan Katholik-Irlandia beraliran keras. Ibunya pernah ditangkap karena protes terhadap anti-militarisme dan pro-HAM.
- Di waktu luang sering melakukan “Helecopter Snowboarding” dan kickboxing bersama koordinator stunt, Benny Urquidez.
- Lagu dari Band Fall Out Boy yang berjudul “Honorable Mention]] didedikasikan untuknya.
- Novel karya Gabriel Garcia Marquez, Love In The Time Of Cholera, muncul di dua filmnya, High Fidelity dan Serendipity.
- Kakaknya, Joan Cusack, muncul di 8 filmnya: Class, Sixteen Candles, Grandview U.S.A., Broadcast News, Say Anyting, Grosse Pointe Blank, Cradle Will Rock, dan High Fidelity.
- Sebenarnya diplot untuk memerankan Walter Eberhart dalam The Stepvord Wives. Tapi karena beberapa hal, ia mundur dan digantikan oleh Matthew Broderick.
- Pernah berbagi kamar bersama Jeremy Piven.
- Band favoritnya ada band punk-rock, The Clash. Ia juga penggemar berat The Specials dan Elvis Costello.
- Pendukung setia Chicago Cubs.
- Band-band favoritnya seringkali muncul dalam film-filmnya. Biasanya, ia mengenakan t-shirt dari band-band tersebut (Say Anything, High Fidelity, Must Love Dog, dsb.), atau muncul sebagai poster dalam Grosse Pointe Blank. Band-band ini muncul sebagai soundtrack untuk film-film produksi New Criminals. Dalam Say Anything, ada sebuah adegan yang sangat terkenal, ketika Cusack membawa dan mengangkat tape, sesungguhnya lagu yang dimainkan dalam kaset adalah lagu favoritnya, Fishbone. Tapi di film, untuk adegan itu yang dimainkan adalah lagu Peter Gabriel, In Your Eyes. (Sumber : komentar Cameron Crowe dalam DVD).
- Anggota dari "brat pack", julukan bagi aktor yang populer di film-film remaja di tahun ’80-an. Anggota yang lainnya adalah Emilio Estevez, Molly Ringwald, Anthony Michael Hall, Demi Moore, Charlie Sheen dan Diane Lane.
- Ia dan teman baiknya, Tim Robbins bekerja sama dalam 6 film, yaitu Bob Roberts, Cradle Will Rock, High Fidelity, The Player, The Sure Thing, dan Tapeheads.
Filmografi
- 1408 (pra-produksi))
- American Dog (2008)
- The Contract (2006) (dalam proses syuting)
- The Martian Child (2006) (post-produksi)
- The Ice Harvest (2005) sebagai Charlie Arglist
- Must Love Dogs (2005) sebagai Jake
- Runaway Jury (2003) sebagai Nicholas Easter
- Identity (2003) sebagai Ed
- Max (2002) sebagai Max Rothman
- Serendipity (2001) sebagai Jonathan Trager
- America's Sweethearts (2001) sebagai Eddie Thomas
- High Fidelity (2000) sebagai Rob Gordon
- Cradle Will Rock (1999) sebagai Nelson Rockefeller
- Being John Malkovich (1999) sebagai Craig Schwartz
- Pushing Tin (1999) sebagai Nick Falzone
- The Jack Bull (1999) sebagai Myrl Redding
- The Thin Red Line (1998) sebagai Kapten John Gaff
- Anastasia (1997) (pengisi suara) Dimitri
- Midnight in the Garden of Good and Evil (1997) sebagai
reporter John Kelso
- Con Air (1997) sebagai U.S. Marshal Vince Larkin
- Grosse Pointe Blank (1997) sebagai hitman Martin Q. Blank
- City Hall (1996) sebagai Deputy Mayor Kevin Calhoun
- The Road To Wellville (1994) sebagai Charles Ossining
- Bullets Over Broadway (1994) sebagai David Shayne
- Money For Nothing (1993) sebagai Joey Coyle
- Map of the Human Heart (1993) sebagai The Mapmaker
- Bob Roberts (1992) sebagai Cutting Edge Host
- Shadows and Fog (1992) sebagai Murid Jack
- True Colors (1991) sebagai Peter Burton
- The Grifters (1990) sebagai Roy Dillon
- Say Anything (1989) sebagai Lloyd Dobler
- Fat Man and Little Boy (1989) sebagai Michael Merriman
- Tapeheads (1988) sebagai Ivan Alexeev
- Eight Men Out (1988) sebagai bsebagaieball player Buck Weaver
- Hot Pursuit (1987) sebagai Dan Bartlett
- Stand By Me (1986) sebagai Denny Lachance
- One Crazy Summer (1986) sebagai Hoops McCann
- Better Off Dead (1985) sebagai Lane Meyer
- The Journey of Natty Gann (1985) sebagai Harry
- The Sure Thing (1985) sebagai Walter "Gib" Gibson
- Sixteen Candles (1984) sebagai Bryce
- Grandview, U.S.A. (1984) sebagai Johnny Maine
- Class (1983) sebagai Roscoe Maibaum