PS Hizbul Wathan

klub sepak bola di Indonesia
Revisi sejak 21 November 2023 01.28 oleh AABot (bicara | kontrib) (Bot: Mengganti kategori Tim sepak bola di Jawa Timur dengan Klub sepak bola di Jawa Timur)

PS Hizbul Wathan (atau singkatan dari Persatuan Sepak Bola Hizbul Wathan) atau lebih dikenal Hizbul Wathan Football Club (HWFC) adalah klub sepak bola yang dimiliki oleh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur dan bermarkas di Sidoarjo, Jawa Timur setelah mengakuisisi klub Semeru FC Lumajang Pada 25 Februari 2020 dan akan berkompetisi di Liga 2 musim 2020.[2]

PS Hizbul Wathan
Nama lengkapPersigo Semeru Hizbul Wathan
JulukanLaskar Matahari[1]
Nama singkatPSHW
Berdiri1953; 72 tahun lalu (1953)
StadionStadion Gelora Delta, Sidoarjo
(Kapasitas: 25.000)
PemilikPW Muhammadiyah Jawa Timur
ManagerAchmad Nurmandi
PelatihYusuf Ekodono
LigaLiga 2
Situs webSitus web resmi klub
Kostum kandang
Kostum tandang
Kostum ketiga

Sejarah

Persatuan Sepak bola Hizbul Wathan atau disingkat PS Hizbul Wathan adalah nama asal klub ini ketika pertama kali didirikan pada tahun 1953 oleh Persyarikatan Muhammadiyah melalui sayap kepemudaannya yaitu Hizbul Wathan. Salah seorang pendiri PS HW ialah Abdul Hamid BKN yang juga menjadi pemain PS HW pada tahun 1918.[3]

Memasuki musim 2020 PS Hizbul Wathan langsung berkompetisi di Liga 2 2020 setelah mengakuisisi klub Semeru FC. Tetapi dengan akuisisi tersebut terjadi perubahan nama klub, "PS" yang awalnya merupakan singkatan dari Persatuan Sepak bola diganti menjadi "Persigo Semeru" demi mematuhi regulasi terkait perubahan nama.[4]

Pelatih

Musim Jurulatih
2021   Yusuf Ekodono

Pemain

Skuat saat ini

Per 16 Maret 2021.

Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.

No. Pos. Negara Pemain
1 GK   IDN Wais Al Qorni
2 DF   IDN Rio Valentino
3 DF   IDN Syahrul Amdar
4 DF   IDN Fadel Mohamad
5 DF   IDN Taufiq Kasrun
6 MF   IDN Obet Rivaldo Yulius
7 FW   IDN Dhanu Syah Putra
8 MF   IDN Muhammad Ghozy
10 FW   IDN Arif Yanggi Rahman
12 MF   IDN Jejen Zainal Abidin
13 MF   IDN Bagus Himawan
14 FW   IDN Venko Armedya (pinjaman dari Persebaya Surabaya)
15 MF   IDN Arif Dwi Santoso
17 DF   IDN Achmad Bachtiar
18 MF   IDN M. Kemaluddin (pinjaman dari Persebaya Surabaya)
No. Pos. Negara Pemain
19 FW   IDN Wimba Sutan Fanosa
20 GK   IDN Ferdiansyah
23 DF   IDN Fahad Abdullah
24 MF   IDN Hilmy Razan Priyadi
26 DF   IDN Sigit Meiko
29 DF   IDN Yosi Kurniawan
30 GK   IDN Nurdin Hamsah
31 MF   IDN Ahmad Maulana Putra
36 MF   IDN Edy Gunawan
71 DF   IDN Wahyu Saputro
72 MF   IDN Zulfikar Akhamd (pinjaman dari Persebaya Surabaya)
99 MF   IDN Bayu Arfian
FW   IDN Make Aldo Maulidino (pinjaman dari Madura United)
73 MF   IDN Maulana Romadhon (pinjaman dari Madura United)

Pendukung

Laskar Matahari merupakan nama supporter PS Hizbul Wathan.

Stadion

Markas Utama PS Hizbul Wathan ialah Stadion Gelora Delta, Kabupaten Sidoarjo, sedangkan Training Center (TC) PS Hizbul Wathan berlokasi di Stadion Universitas Muhammadiyah Malang dan Training Lanjutan (TL) berlokasi di Sportrium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Referensi

  1. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-10-28. Diakses tanggal 2021-10-11. 
  2. ^ Fim/Ali (27 Feb 2020). Ilham, Mohammad, ed. "PS Hizbul Wathan Akuisisi Semeru FC, Pilih Home Base di Sidoarjo". JawaPos.com. Diakses tanggal 1 Maret 2020. 
  3. ^ Ahmad Adaby Darban, Sejarah Kauman: Menguak Identitas Kampung Muhammadiyah, (Yogyakarta: Suara Muhammadiyah, 2011), hlm. 76
  4. ^ "PSHW masuk liga 2 dengan nama PS Hizbul Wathan". pwmu.co. 26 Feb 2020. 

Pranala luar