Randhika Djamil

pelawak tunggal

Randhika Trihasta Djamil (lahir 13 Juli 1984) adalah seorang pelawak tunggal, aktor, presenter, dan penyiniar berkebangsaan Indonesia. Ia dikenal sebagai salah satu peserta Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV [1] musim kedua pada tahun 2012.[2] Bersama Ge Pamungkas, Boris Bokir, Gilang Bhaskara, dan Isman, komika yang akrab dipanggil Dhika ini adalah perwakilan kota Bandung dalam kompetisi tersebut.

Randhika Djamil
LahirRandhika Trihasta Djamil
13 Juli 1984 (umur 40)
Bandung, Jawa Barat, Indonesia
KebangsaanIndonesia
AlmamaterUniversitas Padjadjaran
Pekerjaan
Tahun aktif2011—sekarang
Suami/istriIrmawati Pertiwi

Randhika kini aktif sebagai Komika, Aktor, Podcaster, dan Host. Di dunia Podcast (atau Siniar), Randhika dikenal sebagai Podcaster papan atas bersama 2 Podcastnya di 2 platform berbeda; Podcast Ancur di Spotify dan Berizik di Noice.

Biografi

Pendidikan

Karier

Sebelum menjadi komika, Dhika bekerja sebagai penyiar radio di Radio OZ Bandung sejak tahun 2004. Ia dikenal saat mengisi siaran OZ Berduaan bersama Alexaberius pada tahun 2007 dan sempat berkolaborasi dengan Mo Sidik dan McDanny.[4] Tahun 2012, Dhika mengikuti audisi Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV di Bandung dan berhasil lolos sebagai salah satu dari 13 finalis. Dalam kompetisi tersebut, Dhika memperkenalkan dirinya sebagai anak geng motor Bandung yang ngondek dan latah, bertolak belakang dari definisi geng motor yang sebenarnya. Personanya ini menjadi ciri khasnya selama kompetisi yang kemudian dikenal penonton sebagai "latah produktif". Dhika sendiri berhasil menembus 5 besar bersama dua temannya sesama perwakilan Bandung, Ge dan Gilang, lalu Kemal Palevi perwakilan Jakarta serta Topenk perwakilan dari Surabaya. Setelah tereliminasi dalam babak 5 besar, Dhika terjun ke dunia seni peran dengan membintangi film Manusia Setengah Salmon pada tahun 2013. Selain itu Dhika juga pernah menjadi penyiar radio di Radio Trax 101,4 FM Jakarta dan dikenal dengan duetnya bersama Gita Bhebhita[5] hingga tahun 2018. Kini Dhika aktif sebagai aktor, komika, host, dan podcaster.

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Catatan
2013 Manusia Setengah Salmon Rizky
2014 Bajaj Bajuri the Movie Bambang
2015 Relationshit Dika
2017 Sweet 20 Preman
2022 Ghost Writer 2 Dimas
Kalian Pantas Mati Ajat
2023 Star Syndrome

Serial web

Tahun Judul Peran Catatan
2020 Cek Toko Sebelah: Babak Baru Kusnadi
2021 Imperfect the Series Cahyo
2021—2022 Susah Sinyal the Series Sani
2022—2023 Imperfect the Series 2 Cahyo

Serial televisi

Tahun Judul Peran Catatan
2013 Malam Minggu Miko Teman SD Episode 25: Reuni SD Belinda

FTV

  • Kutangkap Maling, Kudapat Pacar (2015)
  • Sudah Pasti Onar (2015)

Acara televisi

Radio

Siniar

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Kompas TV
  2. ^ "Randhika Djamil Profile at Farhan". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-12-23. Diakses tanggal 2014-12-20. 
  3. ^ "RANDHIKA TRIHASTA DJAMIL - Pangkalan Data Pendidikan Tinggi". pddikti.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 2021-10-26. 
  4. ^ Program Radio di Bandung 2007 Bab 3
  5. ^ "Program Trax 101,4 FM Jakarta". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-12-20. Diakses tanggal 2014-12-20. 
  6. ^ Metro TV
  7. ^ "PODCAST ANCUR - Patra,Diaz,Kemal,Dhika". Spotify. Diakses tanggal 2020-11-11. 

Pranala luar