Komando Distrik Militer 1407

Komando Distrik Militer 1407/Bone (disingkat Kodim 1407/Bone) merupakan salah satu Komando Distrik Militer di jajaran Komando Resor Militer 141/Toddopuli, di bawah Komando Daerah Militer XIV/Hasanuddin. Markas Kodim 1407/Bone terletak di Jl. Lapatau, Kelurahan Manurunge, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. Saat ini Komandan Kodim 1407/Bone adalah Letkol. Inf. Moch. Rizqi Hidayat Djohar. Secara organisasi Kodim 1407/Bone membawahi 21 Satuan Koramil yang tersebar di wilayah yurisdiksi Kabupaten Bone.

Komando Distrik Militer 1407/Bone
Lambang Kodim 1407/Bone
Negara Indonesia
Aliansi Korem 141/Toddopuli
Cabang TNI Angkatan Darat
Tipe unitKodim Tipe B
PeranSatuan Teritorial
Bagian dari Kodam XIV/Hasanuddin
MakodimJl. Lapatau, Kelurahan Manurunge, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan
PelindungTentara Nasional Indonesia
MotoBugis: ᨈᨕᨘ ᨓᨑᨊᨗ
Tau Warani
Kesatria-kesatria gagah berani
Baret H I J A U 
MaskotSebuah Kawali Menghunus Ke Atas
Situs webwww.korem141.com
www.kodam14hasanuddin-tniad.mil.id
Tokoh
DandimLetkol. Inf. Moch. Rizqi Hidayat Djohar
KasdimMayor Arm. Aco Tenrisau

Sejarah

Nomenklatur SK KASAD No. KPTS-731/8/1960

Pada 8 Agustus 1960 dikeluarkan Surat Keputusan KASAD No. KPTS-731/8/1960 di Jakarta. Surat Keputusan tersebut diantaranya berisi pembagian wilayah semua Kodam dalam daerah-daerah Kodim; dan menentukan jumlah Kodim, sebutannya, daerah teritorialnya, tempat kedudukan Markas Kodim, dan kode/nomor. Kodim 1407/Bone pada saat itu dengan nomenklatur Kodim 1413/Bone bermarkas di Watampone, di bawah Kodam XIV/Sulselra.[1]

Reorganisasi dan reformasi

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri/Panglima Angkatan Darat (Men/Pangad) Nomor Kpts-0648/6/1963 tanggal 4 Juni 1963 dan Surat Keputusan Pangdam XIV/Hasanuddin No. Skep 004/I/1965 tanggal 25 Januari 1965 tentang Reformasi untuk kesatuan-kesatuan Teritorial yang semula meliputi 3 (tiga) Korem dan 26 Kodim disederhanakan menjadi 3 Korem dan 13 Kodim sehingga ada Kodim yang menjadi Sub Kodim, dan terjadi perubahan inisial Kodim-Kodim. Hal tersebut adalah untuk menyesuaikan banyaknya daerah kabupaten dengan pertimbangan masalah keamanan. Reorganisasi dan reformasi ini berlangsung dari bulan September 1964 sampai dengan bulan Januari 1965. Kodim 1413/Bone menjadi atau berubah nama dengan nomenklatur Kodim 1407/Bone di bawah pimpinan Mayor Inf. M. Daud.[2]

Satuan

Koramil

Wilayah tanggung jawab Kodim 1407/Bone meliputi seluruh wilayah Kabupaten Bone, yang terdiri dari 27 kecamatan, 44 kelurahan, dan 328 desa, dan dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya Kodim 1407/Bone membawahi 21 Komando Rayon Militer (Koramil) sebagai berikut:

  1. Koramil 1407-01/Ajangale, berkedudukan di Jl. Jenderal Sudirman, Kelurahan Pompanua, Kecamatan Ajangale dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Ajangale.
  2. Koramil 1407-02/Dua Boccoe, berkedudukan di Desa Pakkasalo, Kecamatan Dua Boccoe dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Dua Boccoe.
  3. Koramil 1407-03/Cenrana, berkedudukan di Desa Nagauleng, Kecamatan Cenrana dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Cenrana.
  4. Koramil 1407-04/Tellu Siattinge, berkedudukan di Jl. Poros Bone–Wajo, Kelurahan Tokaseng, Kecamatan Tellu Siattinge dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Tellu Siattinge.
  5. Koramil 1407-05/Ulaweng, berkedudukan di Jl. Poros Leppangeng–Watampone, Kelurahan Cinnong, Kecamatan Ulaweng dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Ulaweng dan Kecamatan Amali.
  6. Koramil 1407-06/Awangpone, berkedudukan di Kelurahan Maccope, Kecamatan Awangpone dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Awangpone.
  7. Koramil 1407-07/Tanete Riattang, berkedudukan di Jl. M.H. Thamrin Kota Watampone (Poros Bone–Bajoe), Kelurahan Ta, Kecamatan Tanete Riattang dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Tanete Riattang, Kecamatan Tanete Riattang Barat, dan Kecamatan Tanete Riattang Timur.
  8. Koramil 1407-08/Lamuru, berkedudukan di Jl. Poros Bone–Soppeng, Kelurahan Lalebata, Kecamatan Lamuru dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Lamuru dan Kecamatan Tellu Limpoe.
  9. Koramil 1407-09/Lappariaja, berkedudukan di Jl. Poros Leppangeng–Watampone, Desa Patangkai, Kecamatan Lappariaja dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Lappariaja dan Kecamatan Bengo.
  10. Koramil 1407-10/Ponre, berkedudukan di Desa Bolli, Kecamatan Ponre dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Ponre.
  11. Koramil 1407-11/Barebbo, berkedudukan di Jl. Poros Bone–Sinjai, Kelurahan Apala, Kecamatan Barebbo dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Barebbo.
  12. Koramil 1407-12/Cina, berkedudukan di Dusun Barangmamase, Kelurahan Tanete, Kecamatan Cina dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Cina.
  13. Koramil 1407-13/Sibulue, berkedudukan di Jl. Poros Sibulue–Bone Kota, Kelurahan Maroanging, Kecamatan Sibulue dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Sibulue.
  14. Koramil 1407-14/Libureng, berkedudukan di Lingkungan Camming, Kelurahan Ceppaga, Kecamatan Libureng dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Libureng.
  15. Koramil 1407-15/Mare, berkedudukan di Jl. Poros Bone–Sinjai, Kelurahan Padaelo, Kecamatan Mare dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Mare.
  16. Koramil 1407-16/Tonra, berkedudukan di Desa Bulu-Bulu, Kecamatan Tonra dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Tonra.
  17. Koramil 1407-17/Salomekko, berkedudukan di Kelurahan Pancaitana, Kecamatan Salomekko dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Salomekko.
  18. Koramil 1407-18/Kajuara, berkedudukan di Kelurahan Awang Tangka, Kecamatan Kajuara dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Kajuara.
  19. Koramil 1407-19/Kahu, berkedudukan di Jl. Andi Page, Kelurahan Palattae, Kecamatan Kahu dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Kahu dan Kecamatan Patimpeng.
  20. Koramil 1407-20/Bontocani, berkedudukan di Kelurahan Kahu, Kecamatan Bontocani dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Bontocani.
  21. Koramil 1407-21/Palakka, berkedudukan di Jl. Poros Makassar–Bone, Desa Ureng, Kecamatan Palakka dan wilayah tanggung jawab meliputi Kecamatan Palakka.

Pos Koramil

Kodim 1407/Bone juga membawahi 6 Pos Koramil sebagai berikut:

  1. Pos Koramil 1407-05/Amali
  2. Pos Koramil 1407-07/Tanete Riattang Barat
  3. Pos Koramil 1407-07/Tanete Riattang Timur
  4. Pos Koramil 1407-08/Tellu Limpoe
  5. Pos Koramil 1407-09/Bengo
  6. Pos Koramil 1407-19/Patimpeng

Batas wilayah teritorial

Dalam mendukung tugas operasi dan tanggung jawab di wilayah teritorial antar-Kodim, Kodim 1407/Bone memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut:

Sebelah Berbatasan
utara Kodim 1406/Wajo dan Kodim 1423/Soppeng
selatan Kodim 1424/Sinjai dan Kodim 1409/Gowa
barat Kodim 1422/Maros, Kodim 1421/Pangkep, dan Kodim 1405/Parepare
timur Teluk Bone

Komandan

  • Mayor Inf. M. Daud (1964–1965)
  • Mayor S. Djawali (1965)[3]
  • Letkol. Inf. Syamsul (1992–1993)
  • Letkol. Inf. Soewarno Widjanarko, S.Sos. ⭐⭐
  • Letkol. Inf. Heron Dominicus (2010–31 Mei 2012)
  • Letkol. Inf. Eddy Mappa (31 Mei 2012–13 Februari 2016)
  • Letkol. Inf. Bobbie Triyantho, S.I.P. (13 Februari 2016–26 April 2018)
  • Letkol. Inf. Mustamin (26 April 2018–7 Agustus 2020)
  • Letkol. Kav. Budiman, S.H. (7 Agustus 2020–5 Juli 2022)
  • Letkol. Inf. Moch. Rizqi Hidayat Djohar (5 Juli 2022–sekarang)[4]

Referensi

  1. ^ Departemen Angkatan Darat, Indonesia (1960). Himpunan Surat Peratun Kasad (dalam bahasa Indonesia). Djakarta: Departemen Angkatan Darat. hlm. 877–892. 
  2. ^ Tim redaksi korem141.com (Januari 2023). "Sejarah Satuan". korem141.com. Diakses tanggal 2 Juli 2023. 
  3. ^ Panitia Musjawarah Rehabilitasi dan Pembangunan Se-Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara (1965). Konsolidasi Kemenangan Revolusi di Sulsel dan Sultra (dalam bahasa Indonesia). Makassar: Panitia Musjawarah Rehabilitasi dan Pembangunan Se-Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara. hlm. 158–174. 
  4. ^ Tim redaksi tniad.mil.id (2 Februari 2023). "Kodim 1407/Bone Bersama Baznas Gelar Posyandu dan Penyuluhan Resiko Stunting". tniad.mil.id. Diakses tanggal 19 Juni 2023.