Trans Grand Depok City
layanan bus raya terpadu di Indonesia
Trans Grand Depok City (GDC) adalah sebuah sistem transportasi berbasis bus raya terpadu pengumpan yang mulai beroperasi pada tanggal 7 Oktober 2014 di Kota Depok, Jawa Barat. Layanan ini diciptakan untuk para pekerja yang bekerja di DKI Jakarta khususnya wilayah Jalan M.H Thamrin sampai Museum Nasional Indonesia.[1][2]
Trans Grand Depok City | |
---|---|
Info | |
Pemilik | PT Sanubari Mandiri Realtindo |
Wilayah | Kota Depok, Jawa Barat |
Jenis | bus raya terpadu |
Jumlah jalur | 1 |
Operasi | |
Dimulai | 7 Oktober 2014 |
Tarif yang diberlakukan adalah sebesar Rp. 23.000 sekali jalan. Trans Grand Depok City juga memberlakukan metode pembayaran non-tunai yang bekerjasama dengan LinkAja, T-Money, OVO, Sakuku, Go-Mobile, Dana, dan GoPay. Di samping itu metode pembayaran tunai juga masih berlaku.[3]
Rute
Koridor | Asal | Tujuan | Jalan yang dilalui |
---|---|---|---|
1 | Grand Depok City | Museum Nasional Indonesia | Grand Depok City → Jl. Boulevard GDC → Jl. Kartini → Jl. Margonda Raya → Jl. Ir. H. Juanda → Jl. Raya Bogor → Jl. Tol Jagorawi → Jl. Tol Lingkar Dalam Jakarta → Jl. M. H. Thamrin → Museum Nasional Indonesia |
Lihat pula
- Depok Go Lancar, sistem transportasi serupa di Depok
Referensi
- ^ "Grand Depok City Operasikan Feeder Busway". HousingEstate (dalam bahasa Indonesia). 2014-09-19. Diakses tanggal 2021-11-26.
- ^ azaleaku (2014-09-20). "Grand Depok City Operasikan Feeder Busway". » SEKTOR AZALEA - GRAND DEPOK CITY «. Diakses tanggal 2021-11-26.
- ^ "Trans Grand Depok City Layani Rute Depok-Monas". HousingEstate (dalam bahasa Indonesia). 2014-10-08. Diakses tanggal 2021-11-26.