Piss adalah sebuah album musik ketiga karya Slank. Dirilis pada tahun 1993. Lagu utamanya di album ini ialah Piss, Anyer 10 Maret dan Kirim Aku Bunga.

Piss
Album studio karya Slank
Dirilis14 September 1993
GenreRock, hard rock, glam metal, blues rock, power ballad, reggae
Durasi49:27
LabelProyek Q
ProduserBoedi Soesatio
Kronologi Slank
Kampungan
(1991)Kampungan1991
Piss
(1993)
Generasi Biru
(1994)Generasi Biru1994

Ini adalah album ketiga Slank yang dirilis tahun 1993. Slank sukses masuk industri musik Indonesia pada tahun 1990 ketika merilis album pertama yang melejitkan single Maafkan.

Album Piss ini adalah album ketiga dari SLANK yang semua lagu, syair/aransemennya diciptakan dan dimainkan oleh Slank yang berisi Bimbim SLANK Sidharta (Drum), Bongky Bong SLANK (Bass), Pay SLANK (Gitar), Indra Q SLANK (Keyboard) Kaka J SLANK (Vokal) mulai dari bulan Februari 1992 s/d Agustus 1993. Album yang desain cover-nya menampilkan Aji Tarmo yang bertelanjang dada dengan pose yang diarahkan oleh Bimbim ini diproduseri oleh Boedi Soesatio (Proyek Q) yang pada distribusinya dibantu oleh Program/Virgo Rec dengan Pulau Biru Management yang dipimpin oleh Danny Rahardjo sebagai manajemen SLANK. Album yang berisi 13 lagu ini diedarkan dalam bentuk kaset & cd dengan hits single Mau (Beli) Tidur. Untuk pengerjaannya, SLANK juga dibantu oleh Rere (Grass Rock) yang memainkan Jimbe di lagu Tepi Campuhan. Sementara untuk proses rekamannya dilakukan di Jackson Studio, Studio 15, dan Triple M dengan Ronny, Ipung & Herry Gendut sebagai operator, serta Teddy (Teddy’ Studio) sebagai sound engineer.

  • . Berbeda dari album sebelumnya, untuk album ini SLANK membutuhkan waktu 2 tahun untuk mengerjakannya.
  • . Banyak yang mengira kalau model untuk cover album ini adalah Bimbim. Tapi sebenarnya pria yang bertelanjang dada tersebut adalah Aji Tarmo tetangganya SLANK.
  • . Keunikan dari album ini adalah kehadiran cover dalamnya yang menampilkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) para Personil SLANK.
  • . Di awal lagu CEKAL terdegar suara bising serutan gergaji yang berasal dari keisengan Indra Q yang pada saat merekam lagu tersebut menggergaji salah satu kursi di Jackson Studio hingga terbelah dua.
  • . Album ini meraih penghargaan BASF Selling Album 1992-1993 kategori Rock Alternatif.

Daftar lagu

No.JudulPenciptaDurasi
1."Mau (Beli) Tidur"Bimbim, Pay3:32
2."Piss"Slank4:00
3."Histeris"Bimbim, Pay3:43
4."Kirim Aku Bunga"Slank4:52
5."Begitu Saja"Bimbim4:52
6."Percuma"Bimbim3:35
7."B.M.W"Bimbim, Pay1:48
8."Firasat"Bimbim, Pay4:12
9."Main Monopoli"Bimbim, Pay4:29
10."Cekal"Slank1:40
11."Korban Tradisi"Bimbim3:59
12."Anyer 10 Maret"Kaka, Bimbim4:35
13."Tepi Cempuhan"Slank4:04
Durasi total:49:27

Personil

Slank

  • Bimbim – drum, vocal latar, konsep cover
  • Bongky – bass, vokal latar
  • Pay – gitar, vokal latar
  • Indra Q – kibor, perkusi (track 10), mixing, mastering
  • Kaka – vokal

Personil tambahan

  • Imanez – gitar pada "Begitu Saja"
  • Rere – jimbe pada "Tepi Campuhan"

Produksi

  • Boedi Soesatio – produser, desain album
  • Proyek Q – produksi
  • Program/Virgo Record – distributor
  • Denny Rahardjo – manajemen
  • Teddy Riady – sound engineer
  • Ronny, Ipunk, Harry Gendut – operator
  • Artru Studio – fotografi