Karangreja, Pebayuran, Bekasi
Karangreja adalah sebuah desa di Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Pembentukan Desa Karangreja pada tahun 1983 sebagai hasil pemekaran dari Desa Karangjaya.
Karangreja | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Jawa Barat | ||||
Kabupaten | Bekasi | ||||
Kecamatan | Pebayuran | ||||
Kode pos | 17717[1] | ||||
Kode Kemendagri | 32.16.13.2005 | ||||
Luas | 5,25 km² | ||||
Jumlah penduduk | 11.970 jiwa | ||||
Kepadatan | ... jiwa/km² | ||||
|
Sejarah
Desa Karangreja terbentuk pada tahun 1983. Wilayahnya dibentuk dari hasil pemekaran wilayah Desa Karangjaya. Alasan utama pemekaran wilayah Desa Karangjaya dan pembentukan Desa Karangreja ialah wilayah Desa Karangjaya yang terlalu luas sebagai desa.[butuh rujukan]
Geografi
Letak wilayah
Desa Karangreja terletak di wilayah Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi. Luas wilayah Desa Karangreja adalah 525 Ha. Secara geografis, letak Desa Karangreja berada pada titik koordinat 6°9′35″ Selatan - 107°14′45″ BT. Desa Karangreja terletak di sebelah barat Kecamatan Pebayuran yang berbatasan langsung dengan wilayah Kecamatan Sukakarya.[butuh rujukan]
Desa Karangreja terletak pada ketinggian sekitar 15 meter di atas permukaan laut.[butuh rujukan]Perbatasan wilayah Desa Karangreja sebagai berikut:[butuh rujukan]
Utara | Desa Karangsegar, Kecamatan Pebayuran |
Timur | Desa Karangjaya, Kecamatan Pebayuran |
Selatan | Desa Karangpatri, Kecamatan Pebayuran |
Barat | Desa Kalaksana, Kecamatan Sukakarya |
Pembagian wilayah
Wilayah Desa Karangreja terbagi menjadi 3 dusun. Ketiga dusun ini terbagi lagi menjadi 7 rukun warga dan 14 rukun tetangga.[butuh rujukan]
Iklim
Curah hujan di Desa Karangreja mencapai sekitar 200 mm tiap tahunnya. Rata-rata suhu udara harian di Desa Karangreja antara 28-32º Celcius. Curah hujan tertinggi dan hari hujan terbanyak di Desa Karangreja terjadi pada bulan Januari-Februari.[butuh rujukan]
Penduduk
Pada bulan Desember 2018, jumlah penduduk Desa Karangreja terdiri dari 11.970 Jiwa. Sebanyak 6.048 Jiwa berjenis kelami laki-laki dan sebanyak 5.922 Jiwa berjenis kelamin perempuan. Dari jumlah tersebut, terdapat 3.924 kepala keluarga.[butuh rujukan]
Ekonomi
Sumber daya ekonomi di Desa Karangreja meliputi pertanian, peternakan, perkebunan, dan lahan tanah. Sebagian besar penduduk di Desa Karangreja bekerja di sektor agraria. Sedangkan sebagian kecil penduduk Desa Karangreja bekerja di sektor industri kecil. Bidang industri kecil yang diusahakan utamanya bidang kerajinan dan pemanfaatan hasil olahan pertanian dan perkebunan. [butuh rujukan]
Pemerintahan
Setelah dimekarkan dari Desa Karangjaya, Desa Karangreja dipimpin oleh seorang kepala desa. Kepala desa pertama di Desa Karangreja bernama Muhammad Nasip dengan masa jabatan tahun 1984–1985. Setelah itu, posisi sebagai kepala desa diteruskan oleh Muhammad Karsan (1985–1993), Muhammad Namat Hidayat (1993–2006), Saroh (2006–2012), dan Midi Edys (2012–Sekarang).[butuh rujukan]
Pemanfaatan lahan
Lahan di Desa Karangreja dimanfaatkan untuk permukiman dan persawahan. Luas lahan persawahan mencapai 455 ha atau 87% dari luas lahan di Desa Karangreja. Sementara permukiman hanya menggunakan lahan seluas 70 ha.[butuh rujukan]
Fasilitas
Fasilitas kesehatan
Fasilitas kesehatan yang tersedia di Desa Karangreja ada dua macam, yaitu puskesmas pembantu dan pos pelayanan terpadu. Puskesma pembantu hanya ada satu dan dikelola oleh bidan desa. Sedangkan jumlah pos pelayanan terpadu ada tujuh dan dinamai dengan Pos Pelayanan Terpadu Hebras. Tiap pos pelayanan terpadu diberi nomor sesuai dengan urutuan nomor rukun warga yang ada di Desa Karangreja.[butuh rujukan]
Lembaga pendidikan
Desa Karangreja memiliki beberapa lembaga pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah dan pendidikan agama. Jumlah lembaga pendidikan anak usia dini di Desa Karangreja ada tiga yang terdiri dari taman kanak-kanak dan pendidikan anak usia dini. Jumlah lembaga pendidikan dasar di Desa Karangreja ada lima yaitu empat sekolah dasar dan satu madrasah ibtidaiah swasta. Jumlah lembaga pendidikan menengah di Desa Karangreja ada dua yaitu satu sekolah menengah pertama negeri dan satu madrasah tsanawiyah swasta. Sementara lembaga pendidikan agama di Desa Karangreja berupa dua pondok pesantren dan satu madrasah diniyah.[butuh rujukan]
Sarana ibadah
Di Desa Karangreja tersedia dua macam sarana ibadah yaitu masjid dan musala. Jumlah masjid di Desa Karangreja sebanyak 3 masjid. Sedangkan jumlah musala di Desa Karangreja ada 14 musala.[butuh rujukan]