Amuk berasal dari bahasa Melayu[1][2], yang pada gilirannya berasal dari turunan kata akar bahasa Proto-Melayu-Polinesia hamuk yang berarti "menyerang",[3] (bahasa Inggris: Amok pengucapan bahasa Inggris: [/əˈmɒk/][4]) adalah perilaku di mana subjek marah tak terkendali. Orang tersebut dapat membunuh orang orang sampai mati atau terbunuh atau melakukan bunuh diri. Kata ini sudah digunakan di India selama saat kolonial Inggris, awalnya untuk menggambarkan seekor gajah gila yang terpisah dari kawanannya dan berlari liar dan menyebabkan kehancuran. Kata ini dipopulerkan oleh kisah-kisah dalam karya Rudyard Kipling, Rektor dari Universitas St Andrews di Skotlandia. Sindrom "Amuk" tercantum dalam Diagnostic and statistical manual of mental disorders: DSM-IV-TR.[5] Menurut kamus besar Bahasa Indonesia, amuk adalah kata nomina yang diartikan kerusuhan yg melibatkan banyak orang (seperti perang saudara).[6]

Seorang pengamuk di Batavia, Jawa, sekitar tahun 1858–1861. Sekelompok orang mengejar untuk menangkap atau membunuhnya.
Seorang pengamuk ditangkap, tahun 1883. Duri di galah itu melumpuhkannya.
Polisi pribumi di Jawa, 1911. Laki-laki di tengah memegang sangga mara, galah bercabang 2 untuk menangkap pengamuk.

Referensi

  1. ^ Hamilton (M.R.A.S.), Walter (24 Apr 1828). "The East Indian Gazetteer: Containing Particular Descriptions of the Empires, Kingdoms, Principalities, Provinces, Cities, Towns, Districts, Fortresses, Harbours, Rivers, Lakes, &c. of Hindostan, and the Adjacent Countries, India Beyond the Ganges, and the Eastern Archipelago; Together with Sketches of the Manners, Customs, Institutions, Agriculture, Commerce, Manufactures, Revenues, Population, Castes, Religion, History, &c. of Their Various Inhabitants". Parbury, Allen and Company – via Google Books. 
  2. ^ Society, American Oriental (24 Apr 1896). "Journal of the American Oriental Society". American Oriental Society. – via Google Books. 
  3. ^ Blust, Robert; Trussel, Stephen (2010). "*hamuk: attack, run amuck". Austronesian Comparative Dictionary. Max Planck Institute for Evolutionary Anthropology. Diakses tanggal 17 November 2022. 
  4. ^ Carr JE, Tan EK (1976). "In search of the true amok: amok as viewed with the Malay culture". Am J Psychiatry. 133 (11): 1295–9. PMID 984220. 
  5. ^ (Inggris) American Psychiatric Association,American Psychiatric Association. Task Force on DSM-IV. (2000). "Delirium Dementia and Amnestic". Dalam American Psychiatric Association. Diagnostic and statistical manual of mental disorders: DSM-IV-TR. American Psychiatric Association. hlm. 943. ISBN 0890420246, 9780890420249 Periksa nilai: invalid character |isbn= (bantuan). 
  6. ^ "KBBI". KBBI.co.id. Diakses tanggal 10 Juni 2021.