Breast cancer type 1 susceptibility protein adalah protein yang pada manusia dikodekan oleh gen BRCA1. BRCA1 adalah gen penekan tumor (tumor supressor) pada manusia dan bertanggung jawab untuk memperbaiki kerusakan DNA.[4][5] Ortolog dari gen ini umum ditemukan pada spesies vertebrata lain selain manusia, sedangkan genom invertebrata mengkodekan gen terkait yang berkerabat jauh.[6]

BRCA1
Struktur yang tersedia
PDBPencarian Ortolog: PDBe RCSB
Pengidentifikasi
AliasBRCA1, breast cancer 1, early onset, BRCAI, BRCC1, BROVCA1, IRIS, PNCA4, PPP1R53, PSCP, RNF53, FANCS, breast cancer 1, DNA repair associated, BRCA1 DNA repair associated, Genes
ID eksternalOMIM: 113705 MGI: 104537 HomoloGene: 5276 GeneCards: BRCA1
Pola ekspresi RNA


Referensi data ekspresi selengkapnya
Ortolog
SpesiesManusiaTikus
Entrez
Ensembl
UniProt
RefSeq (mRNA)

NM_009764

RefSeq (protein)

NP_009225
NP_009228
NP_009229
NP_009230
NP_009231

NP_033894

Lokasi (UCSC)n/aChr 11: 101.38 – 101.44 Mb
Pencarian PubMed[2][3]
Wikidata
Lihat/Sunting ManusiaLihat/Sunting Tikus

BRCA1 dan BRCA2 adalah protein yang tidak saling berhubungan,[7] tetapi keduanya biasanya diekspresikan dalam sel payudara dan jaringan lain, di mana mereka membantu memperbaiki DNA yang rusak, atau menghancurkan sel jika DNA tidak dapat diperbaiki.[8][4] Keduanya terlibat dalam perbaikan kerusakan kromosom dengan peran penting dalam perbaikan kerusakan untai ganda DNA.[9][4]

Jika BRCA1 atau BRCA2 itu sendiri rusak akibat mutasi BRCA, maka DNA yang rusak tidak dapat diperbaiki dengan baik, dan hal ini meningkatkan risiko terjadinya kanker payudara.[8][9] Alel dominan memiliki fungsi penekan tumor yang normal, sedangkan mutasi penetrasi tinggi pada gen-gen ini menyebabkan hilangnya fungsi penekan tumor yang berkorelasi dengan peningkatan risiko kanker payudara.[10]

BRCA1 berasosiasi dengan protein penekan tumor lainnya, protein sensor kerusakan DNA, dan transduser sinyal untuk membentuk kompleks protein multi-subunit besar yang dikenal sebagai kompleks pengawasan genom yang terasosiasi dengan BRCA1 (BRCA1-associated genome surveillance complex, BASC).[11] Protein BRCA1 berasosiasi dengan RNA polimerase II, dan melalui domain C-terminal, juga berinteraksi dengan kompleks histone deacetylase.[9] Dengan demikian, protein ini berperan dalam transkripsi, dan perbaikan DNA dari kerusakan DNA untai ganda ubiquitinasi, regulasi transkripsi, serta fungsi lainnya.[12]

Penemuan

Bukti pertama keberadaan gen yang mengkode enzim perbaikan DNA yang terlibat dalam risiko terjadinya kanker payudara dikemukakan oleh laboratorium Mary-Claire King di UC Berkeley pada tahun 1990.[13] Empat tahun kemudian, setelah terjadi perlombaan internasional untuk menemukannya,[14] gen tersebut dikloning pada tahun 1994 oleh para ilmuwan di University of Utah, National Institute of Environmental Health Sciences (NIEHS), dan Myriad Genetics.[15]

Referensi

  1. ^ a b c GRCm38: Ensembl release 89: ENSMUSG00000017146 - Ensembl, May 2017
  2. ^ "Human PubMed Reference:". National Center for Biotechnology Information, U.S. National Library of Medicine. 
  3. ^ "Mouse PubMed Reference:". National Center for Biotechnology Information, U.S. National Library of Medicine. 
  4. ^ a b c Yoshida, Kiyotsugu; Miki, Yoshio (2004-11). "Role of BRCA1 and BRCA2 as regulators of DNA repair, transcription, and cell cycle in response to DNA damage". Cancer Science (dalam bahasa Inggris). 95 (11): 866–871. doi:10.1111/j.1349-7006.2004.tb02195.x. ISSN 1347-9032. 
  5. ^ Duncan, J. A.; Reeves, J. R.; Cooke, T. G. (1998-10-01). "BRCA1 and BRCA2 proteins: roles in health and disease". Molecular Pathology (dalam bahasa Inggris). 51 (5): 237–247. doi:10.1136/mp.51.5.237. ISSN 1366-8714. PMC 395646 . PMID 10193517. 
  6. ^ "BRCA1 orthologs". NCBI (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-18. 
  7. ^ Irminger-Finger, Irmgard; Ratajska, Magda; Pilyugin, Maxim (2016-03). "New concepts on BARD1: Regulator of BRCA pathways and beyond". The International Journal of Biochemistry & Cell Biology (dalam bahasa Inggris). 72: 1–17. doi:10.1016/j.biocel.2015.12.008. 
  8. ^ a b Casaubon, Jesse T.; Kashyap, Sarang; Regan, John-Paul (2024). BRCA1 and BRCA2 Mutations. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing. PMID 29262038. 
  9. ^ a b c Friedenson, Bernard (2007-12). "The BRCA1/2 pathway prevents hematologic cancers in addition to breast and ovarian cancers". BMC Cancer (dalam bahasa Inggris). 7 (1). doi:10.1186/1471-2407-7-152. ISSN 1471-2407. PMC 1959234 . PMID 17683622. 
  10. ^ O'Donovan, P. J.; Livingston, D. M. (2010-06-01). "BRCA1 and BRCA2: breast/ovarian cancer susceptibility gene products and participants in DNA double-strand break repair". Carcinogenesis (dalam bahasa Inggris). 31 (6): 961–967. doi:10.1093/carcin/bgq069. ISSN 0143-3334. 
  11. ^ Wang, Y.; Cortez, D.; Yazdi, P.; Neff, N.; Elledge, S. J.; Qin, J. (2000-04-15). "BASC, a super complex of BRCA1-associated proteins involved in the recognition and repair of aberrant DNA structures". Genes & Development. 14 (8): 927–939. ISSN 0890-9369. PMID 10783165. 
  12. ^ Starita, L (2003-06). "The multiple nuclear functions of BRCA1: transcription, ubiquitination and DNA repair". Current Opinion in Cell Biology (dalam bahasa Inggris). 15 (3): 345–350. doi:10.1016/S0955-0674(03)00042-5. 
  13. ^ Hall, Jeff M.; Lee, Ming K.; Newman, Beth; Morrow, Jan E.; Anderson, Lee A.; Huey, Bing; King, Mary-Claire (1990-12-21). "Linkage of Early-Onset Familial Breast Cancer to Chromosome 17q21". Science (dalam bahasa Inggris). 250 (4988): 1684–1689. doi:10.1126/science.2270482. ISSN 0036-8075. 
  14. ^ Arney, Kat (2012-02-28). "Tracking down the BRCA1 gene". Cancer Research UK - Cancer News (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-03-18. 
  15. ^ Miki, Yoshio; Swensen, Jeff; Shattuck-Eidens, Donna; Futreal, P. Andrew; Harshman, Keith; Tavtigian, Sean; Liu, Qingyun; Cochran, Charles; Bennett, L. Michelle (1994-10-07). "A Strong Candidate for the Breast and Ovarian Cancer Susceptibility Gene BRCA1". Science (dalam bahasa Inggris). 266 (5182): 66–71. doi:10.1126/science.7545954. ISSN 0036-8075.