Suku Yali
Suku Yali adalah kelompok etnis yang mendiami Provinsi Papua Pegunungan. Suku Yali membentuk kampung-kampung kecil yang tersebar di daerah pegunungan tengah, di sekitar lembah Baliem. Namun, orang Yali juga terbagi-bagi menurut bahasa, dialek, dan budayanya, di antaranya Yali Mek dan Yali Moo. Masyarakat Angguruk sendiri lebih memilih disebut Yali saja.
Jumlah populasi | |
---|---|
2010: 133.812 Jiwa.[1] | |
Daerah dengan populasi signifikan | |
Indonesia:
| |
Bahasa | |
bahasa Yali dan bahasa Mek | |
Agama | |
Mayoritas Kristen Protestan. | |
Kelompok etnik terkait | |
Suku Dani, Suku Lani, Suku Nduga, Suku Ngalik, dan Suku Mek |
Kisahnya, dulu sebagian orang Yali pergi meninggalkan kampung dan turun ke lembah. Mereka membuat kampung-kampung yang baru dan menetap di sana. Rumah suku Yali sama dengan suku-suku lain di Papua Pegunungan yaitu rumah Honai tetapi oleh suku Yali disebut homea.[2]
Etmologi
Kata Yali dan Yalimo mengacu pada asal muasal suku ini yang berarti "orang atau suku dari timur",[3] atau tempat matahari terbit yaitu arah timur, karena kata mo bisa berarti "matahari". Selain itu kata mo seperti dari nama "Kabupaten Yalimo" juga bisa merupakan morfem dari kata mu berarti tempat. Sehingga nama wilayah adat suku Yali adalah Yalimu, yang terbagi ke dalam Kabupaten Yalimo dan Kabupaten Yahukimo.
Adat dan Bahasa
Mengikuti pembagian wilayah menjadi Kabupaten Yalimo dan Kabupaten Yahukimo, masyarakat suku Yali besar juga terbagi menjadi kedua kelompok besar: Yali dan Yali Mek. Perbedaan ini mencakup juga bahasa karena suku Yali memiliki dua bahasa, bahasa Yali (rumpun bahasa Lembah Baliem), sedangkan kelompok lain berbahasa Mek.
- Yali Besar
- Yali di Kabupaten Yalimo:
- Yali Apahapsili (bahasa Yali)
- Yali Abenaho atau Pass Valley (bahasa Yali)
- Yali Gilika atau Yali Kosarek (bahasa Mek)
- Yali Mek di Kabupaten Yahukimo:
- Yali Angguruk (bahasa Yali)
- Yali Ninia (bahasa Yali)
- Yali Meek (bahasa Mek)
- Yali di Kabupaten Yalimo:
Busana tradisional
Pakaian adat bagi suku Yali berupa lilitan rotan yang menyerupai rok. Lingkaran rotan di perut dan badan melambangkan keberanian orang tersebut. Semakin banyak lingkaran yang dimilikinya, berarti semakin tinggi pula tingkat keberanian dan status yang dimilikinya itu. Karena, rotan hanya tumbuh di luar daerah Yali. Orang Yali biasa menyebut rotan hanya tumbuh di daerah musuh, dan untuk memperolehnya harus menempuh risiko.[4]
Koteka yang dipakai laki-laki berbentuk panjang dan ramping (berbeda dari suku lain), lalu diikat dengan sabuk rotan. Koteka tersebut dibuat dari buah labu panjang yang dikosongkan dan dikeringkan diatas perapian. Setelah kering kulit labu tersebut akan dipasang dan dililitkan dengan rotan di perut dan pinggang.[4]
Perkawinan-pernikahan
Dalam pernikahan, masyarakat suku Yali menggunakan wam (babi) sebagai maskawin. Namun, budaya ini lambat laun mengalami pergeseran.
Kesenian
Kesenian pada masyarakat Yali adalah Yunggul (Dansa) dengan cara 'lari kecil' sambil berkeliling. Senjata masyarakat suku Yali adalah Busur dan panah. Sistem pengetahuan dalam masyarakat Yali mereka mengenal obat - obatan tradisional seperti Yabi yaitu sejenis daun gatal yang digunakan untuk obat sakit badan dan penyakit lainnya.
Referensi
- (Indonesia) Suku Yali Dalam Lintasan Sejarah
- ^ Ananta, A.; Arifin, E.N.; Hasbullah, M.S.; Handayani, N.B.; Pramono, A. (2015). Demography of Indonesia's Ethnicity. Institute of Southeast Asian Studies. hlm. 120. ISBN 978-981-4519-87-8. Diakses tanggal 2023-10-23.
- ^ Wismabrata, Michael Hangga (2022-09-06). "Arti Nama Honai, Rumah Adat Khas Papua dan Keunikannya". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2024-02-05.
- ^ Heckler, S. (2012). Landscape, Process and Power: Re-Evaluating Traditional Environmental Knowledge. Berghahn Series. Berghahn Books. hlm. 185–187. ISBN 978-0-85745-613-7.
- ^ a b Suroto, Hari (2021-01-03). "Fakta-fakta Koteka dan Rok Rumput Khas Suku Yali di Papua". detikTravel. Diakses tanggal 2023-02-04.