Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Pati adalah sekolah kejuruan kelompok NKPI, TKPI, TEKNIK PERMESINAN , FARMASI , TLM ,milik pemerintah di Kota Pati, Jawa Tengah, Indonesia. Terletak di sebelah Timur Gunung Pati Ayam , tidak jauh dari Samsat Pati, Berhawa dingin dan sejuk. Merupakan salah satu sekolah Negeri di Jawa Tengah.

SMK Negeri 4 Pati
Informasi
Kepala SekolahHARTONO, S.Si., M.Pd.
Jurusan atau peminatanNKPI, TKPI, Teknik Permesinan, Farmasi, TLM
KurikulumSpktrum 2010
Jumlah siswalebih dari 2000 orang siswa
Alamat
LokasiJL. RENDOLE NO.1, PATI, Jawa Tengah, Indonesia
Tel./Faks.(0295) 392257
Situs websmkn4pati.sch.id
Moto
MotoMengalahkan tanpa Menghinakan

Profil

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) adalah salah satu bentuk satuan pendidikan formal yang menyelenggarakan pendidikan kejuruan pada jenjang pendidikan menengah yang mempersiapkan peserta didik terutama untuk bekerja di bidang tertentu. Siswa dapat melanjutkan pendidikan SMK setelah menyelesaikan pendidikan di tingkat Sekolah Menengah Pertama atau sederajat.

Pada pendidikan kejuruan memberikan suatu bentuk pengembangan bakat, pendidikan dasar keterampilan dan kebiasaankebiasaan yang mengarah pada dunia kerja yang dipandang sebagai latihan keterampilan. Siswa akan disiapkan untuk memasuki persaingan di dunia kerja. Kegiatan pembelajaranpun tidak hanya terjadi di sekolah, namun kegiatan praktik industri di dunia kerja nyata sangat ditekankan untuk mendapatkan dan meningkatkan pengalaman bekerja di persaingan dunia kerja.

keunggulan daripada pendidikan kejuruan adalah kemampuannya memberikan peluang bagi peserta didik untuk mendapatkan proses pembelajaran dengan terjun secara langsung ke dunia atau industri, sehingga siswa memperoleh pengalaman yang nyata dan relevan dengan bidang kejuruan yang dipelajarinya, sekaligus memberi bekal keterampilan yang dibutuhkan.

Sejarah

Bangunan Fisik

Sertifikasi Manajemen Mutu