Pramugari
Pramugari adalah staf/karyawan perusahaan penerbangan yang melayani terutama sekali untuk keamanan para penumpangnya. Fungsi keduanya adalah melayani penumpang dan kenyamanan mereka. Pramugari/pramugara adalah anggota dari awak pesawat. Istilah pramugari digunakan untuk staf perempuan, sedang sebaliknya untuk staf lelaki adalah pramugara.
Para pramugari dan pramugara selama dalam perjalanan penerbangan secara bersama-sama merupakan "awak kabin" ("cabin crew"), sementara para pilot (di kokpit) dan para teknisi memperhatikan aspek-aspek teknis penerbangan.
Tanggung jawab utama para awak penerbangan adalah keamanan penumpang dan siap siaga dalam keadaan darurat. Hal ini diikuti dengan tugas rutin pelayanan penumpang seperti menyediakan makanan dan minuman di pesawat, dan memenuhi kebutuhan individual para penumpangnya. Peran ini terkadang menjadikan konflik ketika mereka harus meminta seorang penumpang yang telah minum minuman beralkohol terlalu banyak untuk berhenti, atau untuk meminta penumpang memasang sabuk pengaman, duduk, atau meminta mereka mengikuti prosedur keamanan pesawat.
Pranala luar
Serikat Pekerja Awak Penerbangan:
- The Association of Flight Attendants, AFL-CIO
- The Association of Flight Attendants, UAL-MEC
- The Association of Flight Attendants, NWA-MEC
- Association of Professional Flight Attendants
- Transport Workers Local 556 Southwest Airlines
Pranala lainnya:
Sekolah Pramugari: