Sarapat, Dusun Timur, Barito Timur

desa di Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah
Revisi sejak 14 Juli 2015 01.48 oleh Garbocop (bicara | kontrib) (Sejarah)


Sarapat adalah desa yang berada di kecamatan Dusun Timur, Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, Indonesia.

Sarapat
Negara Indonesia
ProvinsiKalimantan Tengah
KabupatenBarito Timur
KecamatanDusun Timur
Kode pos
73617
Kode Kemendagri62.13.01.2004 Edit nilai pada Wikidata
Luas... km²
Jumlah penduduk... jiwa
Kepadatan... jiwa/km²
Peta
PetaKoordinat: 2°6′39.64″S 115°6′59.90″E / 2.1110111°S 115.1166389°E / -2.1110111; 115.1166389

Sejarahnya dahulu penduduk di Sarapat ini mengalami tiga kali perpindahan, yang pertama di Janah Mungsit, kedua di Kuwangan Batak dan ketiga di Sarapat. Dan dilokasi batu inilah sebenarnya kampung pertama penduduk yang masuk di Sarapat, sebab didekat Watu Balai ini terdapat makam-makam tua.

Sejarah migrasinya penduduk dari daerah Kuwangan Batak (Kuwangan = Kubangan, Batak = Kerbau), pada saat itu berlangsuglah acara GAWE yaitu acara prosesi kematian yang paling besar, disitu terdapat sebuah Kuwangan atau Kubangan kerbau kemudian mereka diserang oleh kelompok KAYAU (Pemburu Kepala) dan mereka melakukan perlawanan terhadap pasukan kayau tadi – kemudian mereka mendapat petunjuk untuk segera berpindah dari daerah Kuwangan Batak.

Masyarakat kemudian melakukan musyawarah mufakat untuk pindah kesuatu daerah dipinggir sungai yang terdapat tumbuhan sejenis tumbuhan pakis yang disebut PAKUN RAPAT , mungkin inilah asal muasal nama SARAPAT.