Matter Halo
Matter Halo adalah suatu band berbasiskan Alternative Rock asal Indonesia yang berdomisili di Tangerang Selatan. Grup band ini dibentuk pada akhir
Matter Halo | |
---|---|
Genre | Alternative Rock |
Tahun aktif | 2009 - sekarang |
Situs web | www.myspace.com/matterhalo www.matterhalo.com |
Artikel ini perlu dikembangkan agar dapat memenuhi kriteria sebagai entri Wikipedia. Bantulah untuk mengembangkan artikel ini. Jika tidak dikembangkan, artikel ini akan dihapus pada 17 Agustus 2011. |
tahun 2008. Anggotanya berjumlah 3 orang yaitu Ibnu, Ivan, dan Gani. Nama grup band ini diilhami dari sebuah benda luar angkasa bernama Dark Matter Halo. Mini Album pertamanya ialah The Affection EP dirilis pada tahun 2009.
Perjalanan karier
2008-2009: Awal pembentukan
Ibnu, Ivan, dan Gani mulai bermain musik bersama sejak sekolah di SMA Al-Azhar, BSD. Bersama teman-temannya, mereka sempat membentuk band beraliran Classic Rock bernama Mavericks dan menjuarai berbagai lomba band antar sekolah. Setelah memasuki pertengahan tahun 2008, band ini vakum lantaran beberapa personelnya termasuk Ibnu, Ivan, dan Gani memutuskan keluar untuk membangun band Alternatif bernama Matter Halo karena adanya masalah internal dan perbedaan selera musik dari band sebelumnya.
Pada awal tahun 2009, Saat akan mengikuti beberapa pergelaran acara pada waktu itu, mereka pun menggaet Nafi, teman satu angkatan mereka semasa SMP untuk bergabung mengisi vokal dalam sebuah band. Koko, teman satu angkatan pun sempat mengisi posisi gitar di Matter Halo namun hendak keluar untuk melanjutkan studi ke luar kota setelah lulus dari SMA.
2010–2011: EP dan Batu Loncatan
Pada awal tahun 2010, Matter Halo merilis sendiri 1000 kopi mini album perdana The Affection EP. Album idealis yang mempunyai keseluruhan lagu berbahasa Inggris ini ternyata kurang mengundang perhatian pasar industri musik ibu kota. Hampir seluruh keping cd diberikan kepada perusahaan rekaman dan para kerabat maupun penonton secara percuma; kurang lebih yang tercatat hanya 150 kopi terjual ke publik. setelah itu mereka mencoba merilis live album berjudul Accoustic Sessions EP secara download gratis lewat Myspace dan mulai mendapatkan tanggapan yang sangat amat positif oleh publik mengenai hal tersebut.
Mengisi beberapa acara besar maupun kecil pada masa itu, termasuk sempat menjadi salah satu perwakilan band indonesia yang meramaikan Java Rockin'Land Festival pada tahun 2010[1] dan single mereka Pure Affection menempati peringkat 1 Chart Demos 10 di Majalah Hai selama beberapa bulan.[2] Namun hal yang sangat disayangkan terjadi, Nafi Ghaniy resmi memutuskan resign dari band pada tanggal 30 Maret 2011 dikarenakan bentroknya jadwal kegiatan didalam dan diluar band. [3]
2011-Kedepan: Album Pertama
Salah satu tantangan baru yang harus mereka tempuh adalah membangun kembali Matter Halo dengan formasi Trio. Ibnu yang sebelumnya berada di posisi drum, kini harus menggantikan posisi Nafi di vokal. Tantangan yang tampaknya sulit untuk digapai tersebut langsung segera dipatahkan dengan video blog yang mereka rilis lewat Youtube pada pertengahan Juli 2011, berjudul Cara Membuat Pesawat Kertas! by Matter Halo yang dijelaskan dengan bahasa lawakan ala si pemain bass, Gani. Dijanjikan dibalik video parodi tersebut bahwa single pertama dari album perdana sang Trio mendatang berjudul Pesawat Kertas akan dirilis pada akhir tahun 2011.[4]
Belum ada informasi yang cukup tentang kapan, bagaimana, dan seperti apa Album Pertama mereka nanti, hanya dijelaskan di youtube bahwa mereka akan kembali ke studio untuk merekam materi-materi lagu yang sudah ada. Terdengar dari sepotong bagian lagu Pesawat Kertas di sisa-sisa akhir video Cara Membuat Pesawat Kertas! by Matter Halo tampak konsep bernuansa Electronic yang lebih kental dari lagu-lagu mereka sebelumnya.[5]
Matter Halo yang hanya tampil bertiga kerap membawa additional player saat tampil langsung. Biasanya, mereka tampil berlima dengan satu keyboard dan seorang drummer. Yang sering tampil bareng mereka adalah Agi 'Caniday' (Key), dan Era (drum).
Diskografi
- The Affection (EP) (2010)
- Acoustic Sessions (EP) (2010)
- Tanpa Batas (Single) - Original Soundtack from Sepeda Eyang Kung directed by Asmirandah (2010)
- First studio album (2012)
Catatan kaki
- ^ Java Rockin' land 2010. javarockingland.com/2010/. Diakses 2 Agustus 2011
- ^ HAI DEMOS 10. Demos.hai-online.com. Diakses 2 Agustus 2011
- ^ PRESS RELEASE REGARDING NAFI'S RESIGNATION. Facebook. Diakses 2 Agustus 2011
- ^ Cara Membuat Pesawat Kertas! by Matter Halo. Official Matter Halo Youtube Channel. Diakses 2 Agustus 2011
- ^ Cara Membuat Pesawat Kertas! by Matter Halo. Official Matter Halo Youtube Channel. Diakses 2 Agustus 2011