Kutin
Kutinadalah polimer heterogen yang terdiri dari terutama berbagai kombinasi anggota dua kelompok asam lemak, satu kelompok mempunyai 16 karbon dan satunya 18 karbon.[1] [2] Sebagian besar asam lemak tersebut mempunyai dua atau lebih gugus hidroksil, serupa dengan asam risinoleat.[1] Sifat polimer kutin timbul dari ikatan ester yang menggabungkan gugus hidroksil dan gugus karboksil dalam berbagai asam lemak.[1] Sedikit senyawa fenol juga terdapat pada kutin, dan diperkirakan tertempel oleh ester menghubungkan asam lemak dengan pektin dari dinding sel epidermis.[1] Kutin merupakan salah satu komponen penyusun kutikula tumbuhan selain lilin lapisan penutup dan polisakarida pektin yang menempel pada dinding sel.[1] Kutin serupa dengan suberin karena keduanya memiliki fraksi poliester lipid utama, tapi suberin memiliki lebih banyak fraksi fenol dan dalam hal jenis asam lemaknya.[1]
Lihat Pula
Referensi
- ^ a b c d e f Salisbury FB, Ross CW. 1995. Fisiologi Tumbuhan, Jilid 2. penerjemah: Lukman DR, Sumaryono. Bandung:Penerbit ITB. Hal:139-140. ISBN 979-8591-27-5
- ^ (Inggris)Holloway PJ. 1980. Structure and Histochemistry of plant cuticular membranes: An overview. dalam Cutler DE, Alvin KL, Price CE (editor). The Plant Cuticle. New York: Academic Press.