Picasa adalah perangkat lunak aplikasi peninjau dan pengubah, manajemen gambar digital, termasuk didalamnya fitur sosial media. Aplikasi ini dibuat oleh LifeScape, inc.[1] (dahulu Idealab) pada tahun 2002 dan diakuisisi oleh Google pada tahun 2004. Aplikasi ini berjalan di Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Linux, dan Mac OS X (versi intel). Untuk Windows 98 dan Windows ME, hanya tersedia versi lama.
Nama Picasa merupakan gabungan dari nama seorang pelukis Spanyol Pablo Picasso, frasa Spanyol Mi Casa - yang berarti "Rumahku", dan pic dari kata bahasa inggris "Pictures" yang berarti gambar atau imaji [2].
- ^ http://en.wiki-indonesia.club/wiki/Picasa#cite_note-2
- ^ http://www.digitaljournal.com/article/259383