No Game No Life

serial novel ringan dan animasi Jepang

No Game No Life (ノーゲーム・ノーライフ, Nōgēmu Nōraifu) ,sering juga disebut NGNL atau Noge Nora adalah sebuah light novel jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Yū Kamiya. Sebuah adaptasi manga yg digambar oleh Mashiro Hiiragi mulai berseri di majalah seinen manga Monthly Comic Alive mulai 27 Januari, 2013. Sebuah seri anime yg dibuat oleh Madhouse mulai tayang pada 9 April 2014.

No Game No Life
ノーゲーム・ノーライフ
(Nōgēmu Nōraifu)
Novel ringan
PengarangYū Kamiya
PenerbitMedia Factory
DemografiMale
TerbitApril 25, 2012 – sekarang
Volume6
Manga
PengarangYū Kamiya
IlustratorMashiro Hiiragi
PenerbitMedia Factory
MajalahMonthly Comic Alive
DemografiSeinen
TerbitJanuary 27, 2013 – sekarang
Volume1
Seri anime
SutradaraAtsuko Ishizuka
SkenarioJukki Hanada
MusikSuper Sweep
StudioMadhouse
Saluran
asli
AT-X, Tokyo MX, SUN, KBS, TVA, BS11
Saluran bahasa Inggris
Tayang April 9, 2014 June 25, 2014
Episode12 (Daftar episode)
 Portal anime dan manga

Ringkasan Cerita

Kisah No Game No Life berpusat pada Sora dan Shiro, kakak beradik yang memiliki reputasi hebat sebagai NEET (Not In Education, Employment or Training) hikikomori (shut-in) gamers yang telah melegenda di seluruh Internet. Kedua gamers ini bahkan mengganggap kehidupan dunia nyata sebagai suatu game yang buruk. Suatu hari, mereka dipanggil oleh seorang anak bernama “Tet” yang memberikan sebuah dunia altrenatif lain. Di sana, Tet melarang perang dan menyatakan bahwa dunia itu menjadi sebuah dunia di mana “semuanya diputuskan oleh permaian”-bahkan perbatasan negara ditentukan oleh game. Umat manusia telah dipojokkan kembali ke satu kota yang tersisa oleh ras-ras lain. Apakah Sora dan Shiro, kakak dan adik itu mampu menjadi “penyelamat Umat Manusia” di dunia alternatif ini? ”