PS Bandung Raya
Bandung Raya merupakan salah satu klub sepak bola semi profesional di Bandung, Indonesia. Berdiri pada tahun 1985 pada zaman liga Galatama. Sejak tahun 1994 bermain di Liga Indonesia saat liga Perserikatan dan Amatir bersatu. Bandung Raya pada awalnya memperlihatkan kekuatan yang luar biasa. Di Liga Indonesia I masuk ke babak 8 besar, sedang di Liga Indonesia II tampil sebagi juara dengan mengalahkan PSM Ujungpandang 2-0. Pemain-pemain seperti Herry Kiswanto, Pery Sandria, Dejan Gluscevic dan Olinga Atangana bahu membahu membangun Bandung Raya. Pelatihnya saat itu adalah Henk Wullems dan manajernya, Tri Gustoro. Bahkan prestasinya lebih baik dari Persib Bandung pada saat itu. Di Liga Indonesia III, Bandung Raya lolos ke Grand final. Pada partai final kalah dari Persebaya 1-3. Itulah partai terakhir yang dilakoni Bandung Raya, yang akhirnya bubar dan tidak ikut pada Liga Indonesia ke-4. Pada tahun 2007, nama Bandung Raya kembali muncul. Sayang, pada Divisi III Zona Jawa Barat, Bandung Raya gagal lolos ke tingkat Antarzona se-Jawa.