Kalimeneng, Kemiri, Purworejo
artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. |
Kalimeneng adalah desa di kecamatan Kemiri, Purworejo, Jawa Tengah, Indonesia.
Kalimeneng | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Jawa Tengah | ||||
Kabupaten | Purworejo | ||||
Kecamatan | Kemiri | ||||
Kode pos | 54262 | ||||
Kode Kemendagri | 33.06.12.2024 | ||||
Luas | ±4 km² | ||||
Jumlah penduduk | 624 jiwa (Th.2008) | ||||
Kepadatan | 156 jiwa/km² | ||||
|
Geografis/Topografis
Letak Desa Kalimeneng sekitar 7 km di sebelah utara Kota Kutoarjo, atau sekitar 1 km dari kota Kecamatan Kemiri. Di sebelah utara berbatasan dengan Desa Kaliurip, di timur dengan Desa Sidodadi dan Desa Kluwung, di selatan dengan Desa Kemiri Lor, dan di barat dengan Desa Wejowinangun. Desa Kalimeneng jika dilihat dari atas sudah pasti tampak sangat indah karena dibelah oleh sungai 'persis' di tengah yang sekaligus menjadi batas wilayah dua dusun/dua rukun warga. Selain dibelah sungai, Desa Kalimeneng juga dibelah jalan beraspal mulus sebagai jalan penghubung kota kecamatan dengan desa-desa di belahan utara. Irigasi cukup baik,berkat adanya bendung pada sungai yang membelah desa. Dari segi kontur, di belahan utara merupakan wilayah perbukitan, di sisi timur dan barat persawahan, di bagian tengah dataran untuk hunian dan kebuh.
Demografis
Mayoritas mata pencaharian penduduk bertani, sebagian berdagang dan menjadi pegawai/karyawan. Sebagian besar penduduk mengamalkan agama Islam dengan tekun, masing-masing dusun memiliki masjid jami' dan terdapat lebih dari satu musholla yang dekaligus sebagai tempat anak-anak berlajar agama. Kehidupan sehari-hari warganya tenteram dan damai, barangkali inilah yang mendorong kehidupan masyarakatnya cukup damai.
Kehidupan Sosial dan Perekonomian
Penerangan, sudah ada istrik, dan sarana komunikasi berupa telepon kabel. Sayangnya, angkutan umum tidak memadai, alat transportasi yang dominan adalah sepeda dan sepeda motor. Sarana pendidikan juga dapat dikatakan sudah cukup memadai, di Desa Kalimeneng terdapat SD yang kondisi bangunannya tidak terlalu baik, dan TK yang memanfaatkan sarana desa. Sekolah lanjutan terdekat yaitu SMP negeri berjarak sekitar 2 km, SMP swasta sekitar 1 km, dan SMA negeri berjarak sekitar 1,5 km. Tingkat pendidikan rata-rata penduduk sudah di atas SMP, bahkah cukup banyak yang sudah menyesaikan sarjana dan pascasarjana. Sebagai perbandingan bahwa rata-rata lama sekolah penduduk Indonesia usia 15 tahun ke atas adalah 6,09 pada tahun 2004 dan 7,92 pada tahun 2010.
Di di Desa Kalimeneng juga desa-desa sekitar, terdapat potensi perekonomian masyarakat yang cukup bernilai yaitu usaha pertanian dalam hal ini adalah pembibitan berbagai tanaman, terutama tanaman penghijauan. Sebagian penduduk bahkan dapat dikatakan 'ahli' dalam urusan pembibitan. Berbagai bibit pohon buah dan pohon kayu penghijauan tersedia di sana, seperti Jati, Jabon, Albasia, dan lain-lain. Potensi perekonomian ini perlu dikembangkan agar mampu mengangkat kesejahteraan penduduk setempat.