Naruto

seri manga Jepang
Revisi sejak 21 Oktober 2005 15.43 oleh RobotQuistnix (bicara | kontrib) (robot Adding: he Modifying: pt)
Naruto juga adalah nama sebuah kota di Prefektur Tokushima, Jepang.



Naruto (ナルト) adalah manga dan anime karya Masashi Kishimoto yang bercerita tentang ninja remaja yang hiperaktif bernama Uzumaki Naruto.

Naruto pertama kali diterbitkan di Jepang oleh Shueisha (dalam majalah Shonen Jump). Di Indonesia, manga ini diterbitkan oleh Elex Media Komputindo.

Tokoh-tokoh utama

Alur cerita

Templat:Spoiler Naruto Uzumaki adalah seorang calon ninja yang ingin menjadi Hokage (pemimpin desa ninja Konoha) terhebat sepanjang masa.

Berkas:Narutosplash.jpg
Tiga tokoh utama Naruto: Haruno Sakura, Uzumaki Naruto, dan Uchiha Sasuke.

Naruto tidak memiliki orang tua dan selalu hidup kesepian dan entah kenapa ia selalu dijauhi penduduk desa. Untuk menarik perhatian dan diakui keberadaannya, ia sering berbuat jahil seperti mencoret-coret ukiran wajah para Hokage terdahulu. Barulah diketahui bahwa ternyata dia adalah anak tempat disegelnya Kyuubi, siluman rubah berekor sembilan yang ganas yang pernah memporak-porandakan Desa Konoha.

Walaupun sering berbuat ceroboh dan jahil, berkat usaha keras, akhirnya sedikit-banyak ia mulai diakui sebagai ninja berbakat. Setelah menjadi genin (tingkatan terendah ninja), ia dimasukkan ke dalam kelompok yang dibimbing oleh Kakashi Hatake, jounin jenius yang memiliki mata sharingan di mata kirinya, terkenal dengan nama "Kakashi si Peniru" yang pernah meniru lebih dari 1000 jurus di luar Desa Konoha.

Berkas:Narutosampul.jpg
Sampul Naruto versi Indonesia.

Selain Naruto, di kelompok itu juga ada Sasuke Uchiha, ninja jenius yang tersisa dari klan Uchiha yang memiliki mata sharingan, dan Sakura, gadis pintar manis yang ditaksir Naruto namun bertepuk sebelah tangan karena Sakura menyukai Sasuke yang juga lelaki terpopuler di kelasnya.

Dimulailah misi-misi mereka yang kadang berbahaya, kadang aneh. Sampai pada suatu ketika Naruto bertekad akan menjadi ninja sesuai dengan hatinya, karena dalam perjalanannya, dia melihat bahwa pada umumnya ninja hanyalah menjadi suatu alat untuk menyelesaikan misi-misi tertentu saja.

Sebagai informasi, saking berhasilnya Naruto di Jepang, sampai dibuat versi anime dan juga versi layar lebarnya, bahkan dibuat juga permainan video (video game) nya seperti di PlayStation, PlayStation 2, Game Boy Advance dan Nintendo DS. Manganya sendiri sudah berkembang sangat jauh, kompleks, dan sangat menarik.

Pranala luar

  • (Jepang) Situs resmi
  • Situs Penggemar Naruto Situs ini menyediakan Fasilitas yang bisa dibilang sangat lengkap. bahkan kita juga bisa mendownload manga nya secara gratis (berbahasa Inggris) dan tersedia layanan download dan informasi lainnya.