Maulana Muhammad dari Banten

Penguasa Banten
Revisi sejak 6 Februari 2016 05.46 oleh Wagino Bot (bicara | kontrib) (Rujukan: minor cosmetic change)

Maulana Muhammad atau Pangeran Sedangrana merupakan putra dari Maulana Yusuf, ia memerintah sebagai penguasa di Banten pada rentang waktu 1585 - 1596.

Biografi

Berdasarkan Sejarah Banten, Maulana Muhammad naik tahta dalam usia yang belum dewasa, sehingga dalam penyelengaraan pemerintahan di Banten waktu itu ia dibantu dengan sistem perwalian.

Maulana Muhammad, seperti pendahulunya ia juga melakukan perluasan wilayah Kesultanan Banten, namun meninggal dunia di Palembang sewaktu mencoba menundukkan kawasan tersebut.[1]

Rujukan

  1. ^ Hasan Muarif Ambary, Jacques Dumarçay, (1990), The Sultanate of Banten, Gramedia Book Pub. Division, ISBN 979-403-922-5
Didahului oleh:
Maulana Yusuf
Penguasa Banten
1585-1596
Diteruskan oleh:
Sultan Abdul Kadir