Amish
Artikel ini perlu diterjemahkan dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia. |
Orang Amish, (diucapkan [ɑmɪʃ]) adalah sebuah denominasi Kristen Anabaptis yang hidup di wilayah Amerika Serikat dan Ontario, Kanada, yang terkenal karena pembatasannya terhadap penggunaan peralatan modern, seperti mobil dan telepon.
Kereta tradisional khas Amish. | |
Daerah dengan populasi signifikan | |
---|---|
Amerika Serikat, khususnya Pennsylvania, Ohio, Indiana, dan Maryland, serta Ontario, Kanada | |
Bahasa | |
Jerman, Inggris, Jerman Swiss | |
Agama | |
Kristen Anabaptis | |
Kelompok etnik terkait | |
Keturunan Jerman-Swiss (kelompok Amish tergolong Pennsylvania Dutch) |
Orang Amish memisahkan diri dari masyarakat umumnya karena alasan-alasan keagamaan. Mereka menolak masuk militer, tidak (dipaksa) menggunakan jasa jaminan sosial Amerika Serikat, menerima bantuan keuangan dalam bentuk apapun dari pemerintah, dan menghindari asuransi.
Kebanyakan dari mereka menggunakan bahasa Jerman berdialek lokal yang dikenal sebagai bahasa Jerman-Pennsylvania yang oleh orang-orang Amish disebut Deitsch. Orang Amish terbagi menjadi beberapa persekutuan yang terpisah. Persekutuan tersebut terbagi lagi menjadi distrik atau jemaat. Masing-masing distrik mampu hidup mandiri dan mempunyai ordnung (peraturan tidak tertulis) masing-masing. Persekutuan Amish ordo lama yang konservatif memberlakukan peraturan-peraturan mengenai tata berpakaian, perilaku, dan penggunaan teknologi. Akan tetapi, ada juga kelompok Amish ordo baru dan Beachy Amish yang mau menggunakan listrik dan mobil, tetapi masih menganggap diri mereka sebagai bagian dari Amish.
Pranala luar
Umum
- Amish dari ensiklopedia online Global Anabaptist Mennonite
Budaya dan Pariwisata
- Kepercayaan, sejarah, dan gaya hidup
- Amish di Lancaster
- Sambungan terkait mengenai Amish
- Artikel dan serial Amish dari Amish Country News
Amish dan Teknologi
- Look Who's Talking karya Howard Rheingold (Majalah Wired, 1999)