Drama Gong Bali adalah seni pertunjukan kontemporer yang memadukan drama modern dengan kostum tradisional, dekorasi panggung serta gamelan bali. Drama gong ditampilkan hanya sebagai hiburan dan umumnya tidak memiliki motif spiritual atau religius, sehingga drama gong pun seringkali ditampilkan dengan membawa isu-isu sosial-humaniora terkini yang dikemas secara humoris. Drama Gong mulai muncul di Bali sekitar tahun 1966[1] dan puncak kejayaannya adalah tahun 1970. Namun semenjak pertengahan tahun 1980 kesenian ini mulai menurun popularitasnya, sekarang ini ada sekitar 6 buah komunitas Drama Gong yang masih aktif.[2] Biasanya Drama Gong ditampilkan menggunakan bahasa campuran yaitu Bali dan Indonesia. Secara umum Drama Gong memiliki kemiripan dengan pertunjukan drama kontemporer lainnya di Nusantara seperti Ludruk dan Ketoprak.

Contoh gamelan bali yang biasa dipakai untuk mengiringi pertunjukan seni termasuk drama gong

Referensi

  1. ^ "Meninjau Kembali Sejarah Drama Gong - BaleBengong". BaleBengong (dalam bahasa Inggris). 2009-06-28. Diakses tanggal 2017-09-28. 
  2. ^ "Babad Bali - Drama Gong". www.babadbali.com. Diakses tanggal 2017-09-28.