Silitonga

salah satu marga Batak Toba

Silitonga adalah salah satu marga Batak yang berasal dari sub-suku Toba. Silitonga adalah marga yang dipakai oleh keturunan Raja Silitonga hingga saat ini.

Silitonga
Nama margaSilitonga
Nama/
penulisan
alternatif
SLTG
Silsilah
Jarak
generasi
dengan
Siraja Batak
1Siraja Batak
2Raja Isumbaon
3Tuan Sorimangaraja
4data4 = Tuan Sorbadibanua
(Nai Suanon)
5Sibagot Ni Pohan
6Tuan Dibangarna
7Raja Silitonga
Nama lengkap
tokoh
Datuk Nabolon Raja Silitonga
Nama istriBr. Lubis
Nama anak1. Raja Sidugur
2. Sihaim Borbor
Kekerabatan
Induk margaTuan Dibangarna
Persatuan
marga
Tuan Dibangarna
Kerabat
marga
Panjaitan (Abang)
Siagian (Adik)
Sianipar (Adik)
TurunanSihutur Dakka
Datu Sipogu
Ompu Lamin
Guru Hinombingan
Ompu Jingjing
Asal
SukuToba
Daerah asalKec. Balige
Kawasan
dengan
populasi
signifikan
Kec. Siborongborong
Kec. Sipahutar

Raja Silitonga adalah anak kedua dari Tuan Dibangarna. Menurut kisah yang diceritakan turun-temurun dari keturunan Tuan Dibangarna, Adik Raja Silitonga, Raja Sianipar lahir setelah ketiga abangnya, Raja Panjaitan, Raja Silitonga, dan Raja Siagian telah dewasa. Raja Sianipar juga lahir ketika seluruh harta warisan berupa tanah milik Tuan Dibangarna telah dibagi kepada ketiga abangnya, namun Raja Silitonga berbaik hati memberikan warisannya kepada Raja Sianipar dan pergi meninggalkan Balige untuk membuka kampung baru ke arah selatan di daerah Sipahutar. Hal ini merupakan satu alasan mengapa Silitonga adalah satu-satunya marga keturunan Tuan Dibangarna maupun keturunan Sibagot Ni Pohan yang tidak mempunyai tanah ulayat di kawasan Toba.

Dalam perkembangannya, Keturunan Raja Silitonga mengklasikfiasikan diri ke dalam lima kelompok:

  • Sihutur Dakka
  • Datu Sipogu
  • Ompu Lamin
  • Guru Hinombingan
  • Ompu Jingjing

Hingga saat ini terdapat perdebatan antara sesama marga Silitonga dari kelompok Guru Hinombingan dan Ompu Jingjing mengenai siapa yang lebih tua diantara keduanya. Perdebatan ini acap kali memicu polemik antar dua belah pihak, sehingga ketika sesama marga Silitonga bertemu tidak akan menanyakan satu sama lain berasal dari kelompok mana.

Tokoh Marga Silitonga

Beberapa tokoh bermarga Silitonga:

Pranala Luar