Flettner Fl 282
Flettner Fl 282 "Kolibri" merupakan salah satu helikopter pertama yang diperuntukkan untuk lepas landas dari atas kapal. Helikopter ini bertugas sebagai pengintai. Helikopter ini merupakan pengembangan lebih lanjut dari Flettner Fl 265, sekitar 30 unit Prototipe dan 15 unit Pra-Produksi sudah dibuat. Awalnya helikopter ini direncanakan untuk diproduksi massal, tetapi dihentikan karena serangan tentara Sekutu menghambat produksi helikopter ini. Total sekitar 20 pesawat telah digunakan kapal-kapal Kriegsmarine di Mediterania. Flettner Fl 282 terus digunakan paska Perang Dunia II tapi sayangnya tidak ada satu unit pun yang selamat sampai sekarang.
Fl 282 Kolibri | |
---|---|
Flettner Fl 282 selama masa percobaan paska Perang Dunia II, dengan penanda Amerika. | |
Jenis | Helikopter |
Pembuat | Anton Flettner, Flugzeugbau GmbH |
Penerbangan perdana | 1941 |
Diperkenalkan | 1942 |
Dipensiunkan | 1945 |
Pengguna utama | Luftwaffe |
Jumlah | 24 unit |