Buku Hedonisme Arus Balik Demokrasi [1]

Penulis: Martua P Butarbutar

https://books.google.com/books/about/Hedonisme_Arus_Balik_Demokrasi

Penulis Martua P Butarbutar, membahas demokrasi Indonesia, mulai fenomena, ancaman hingha langkah kedepan dalam menjaga proses politik. Dimana proses politik secara demokrasi akan berjalan dipengaruhi banyak hal.

Dimana dibahas ide penulis tergerak dari atas pergeseran nilai perjuangan Civil society. Kondisi yang dikhawatirkan akan mempengaruhi perilaku politik di tengah masyarakat.

Masyarakat punya sikap politik sendiri, berangkat dari kebutuhan hak politiknya. Namun, pengaruh fenomena elite politik, sedikit banyak, akan mengubah perilaku politik dan

mengganggu arah perjuangan politik di tengah masyarakat.

Penulis mengingatkan, demokrasi salah satu pilihan dan bukan satu-satunya pilihan dari sistem pemerintahan. Namun di antara sistem yang ada, demokrasi memiliki risiko lebih kecil, dalam memberikan penghargaan atas kehidupan masyarakat.

Demokrasi memberikan solusi atas keberagaman atau pluralisme masyarakat. Namun, dalam proses yang akan dijalani dalam kehidupan demokrasi, ada prosedur dan etika yang harus dilalui agar mencapai kehidupan masyarakat atau bangsa yang demokratis.

Martua sebagai penulis mengingatkan, saat demokrasi memberikan ruang terjadinya gejolak, maka muncul gerakan yang perlu disikapi secara arif dan bijaksana. Sebab, bila tidak diantisipasi melalui sistem hukum yang baik dan komitmen atas demokrasi itu sendiri, maka gelombang balik demokrasi akan menjadi ancaman ke depan.

Dibutuhkan peran kelompok masyarakat atau civil society

melakukan konsolidasi demokratisasi. Benturan orientasi kepemimpinan seorang atau beberapa orang pemimpin berikut kelompoknya, dengan tujuan atau cita-cita bangsa, menimbulkan gejolak sosial. Di sisi lain, kehidupan

politik elite di tengah masyarakat, mampu mendorong penyimpangan hukum berjalan secara bersama-sama.

Pada penutup bukunya, Martua P Butarbutar mengingatkan, sistem demokrasi akan menjaga kemajemukan masyarakat

dan menjadi prasyarat agar dinamika politik bergerak positif.

Perjalanan proses reformasi atau transisi awal, pertengahan

atau akhir, selalu dimungkinkan banyak kekacauan yang muncul dalam masyarakat. Tidak menutup kemungkinan, lembaga-lembaga di tengah masyarakat sebagai elemen inti civil society, sulit keluar dari lingkungan elite penguasa pusat dan daerah. Karenanya, dibutuhkan konsistensi untuk menjaga proses demokratisasi.

Diingatkan, demokrasi dan nasionalisme menjadi dua nilai yang akan membawa Indonesia pada kehidupan yang lebih baik, sekalipun demokrasi dan nasionalisme juga punya risiko-risiko tetapi masyarakat Indonesia yang pluralis menjadi salah satu alasan dari sekian banyak alasan untuk kita bertindak atas kebaikan bersama. Sehingga mengurangi peluang terjadi gelombang balik demokrasi.

Penulis: Martua P Butarbutar

Pertama kali diterbitkan dalam bahasa Indonesia

oleh: PWI Pusat

Tahun terbit 2015

Editor: Dwitri Waluyo

ISBN: 978 602 9888 04 1

Dicetak oleh:

PT Semesta Rakyat Merdeka

Daftar Isi

Kata Pengantar

Pendahuluan

BAB I: FATAMORGANA DEMOKRASI

BAB II: ANCAMAN GELOMBANG BALIK

BAB III: LINGKARAN HEGEMONI DAN HEDONISME

BAB IV: NASIONALISME PERBATASAN DAN PENGUATAN CIVIL SOCIETY

PENUTUP

Daftar Pustaka

Refrensi:

https://books.google.com/books/about/Hedonisme_Arus_Balik_Demokrasi

[2]

https://jdih.kpu.go.id/data/data_putusanmk/136_PHP.BUP-XIV_2016.pdf&ved=2ahUKEwiB0prGh9zfAhVJK48KHTs0BXo4ChAWMAN6BAgBEAE&usg=AOvVaw36PRHfFtb2paBkuOTUvLpW

http://repository.telkomuniversity.ac.id/pustaka/files/122308/dp/representasi-hedonisme-pada-karakter-gambir-dan-talyda-dalam-film-pintu-terlarang.pdf&ved=2ahUKEwi4iJW_idzfAhWLsY8KHZZ5BS44ChAWMAd6BAgBEAE&usg=AOvVaw0hkWC3BA8XgVtuykkDX0hK

http://repository.umrah.ac.id/86/1/JURNAL%2520JP%25202016.pdf&ved=2ahUKEwi4iJW_idzfAhWLsY8KHZZ5BS44ChAWMAJ6BAgJEAE&usg=AOvVaw0pBSSY-4pSfK9YmJPHBYPl


  1. ^ 1978-, Butarbutar, Martua P.,. Hedonisme arus balik demokrasi (edisi ke-Cetakan I). Jakarta. ISBN 9786029888041. OCLC 903087870. 
  2. ^ 1978-, Butarbutar, Martua P.,. Hedonisme arus balik demokrasi (edisi ke-Cetakan I). Jakarta. ISBN 9786029888041. OCLC 903087870.