Lokomotif B11

salah satu lokomotif uap di Indonesia

Lokomotif B11 merupakan salah satu lokomotif tertua milik Nederlands-Indische Spoorweg Maatschappij dengan ukuran rel 1067 mm yang masih memiliki dokumentasi yang baik. Lokomotif ini dibuat oleh pabrik Beyer Peacock, Inggris dan dipesan sebanyak 4 unit oleh NIS pada tahun 1883 sampai 1898.hingga akhir tahun 1970-an, ada satu lokomotif yang tersisa, yaitu dengan seri B1103 dan sudah dalam kondisi tidak aktif. Data terakhir menunjukkan lokomotif ini berada di dipo lokomotif Gundih pada tahun 1972.[1] Beberapa tahun kemudian dipindahkan ke Los Bunder Lempuyangan, Yogyakarta untuk dilakukan preservasi. Namun sayang, lokomotif ini harus dirucat dan tidak sempat diselamatkan. Sehingga saat ini sudah tidak ada lagi lokomotif B11 yang tersisa.[2]

Lokomotif B11
Jenis dan asal
Sumber tenagaUap
ProdusenBeyer Peacock, Inggris
Nomor seriB11 / NIS 336 / NIS 15
ModelB11
Tanggal produksi1883 - 1898
Jumlah diproduksi4
Data teknis
Konfigurasi:
 • Whyte2-4-0ST
 • AARB
 • UICB
Lebar sepur1.067 mm
Diameter roda1.191 mm
Jari-jari lengkung terkecil-
Panjang-
Lebar-
Jenis bahan bakarKayu jati
Jumlah silinder330 mm × 457 mm
Performansi
Daya mesin-

Referensi

  1. ^ Durrant, A. E. 1972. PNKA Power Parade Indonesian Steam Locomotives. Locomotives of the Perusahaan Negara Kereta Api. Continental Railway Circle. Middlesex, England.
  2. ^ Prayogo, Yoga Bagus. Prabowo, Yohanes Sapto. Radityo, Diaz. 2017. Kereta Api di Indonesia. Sejarah Lokomotif di Indonesia. Jogja Bangkit Publisher, Yogyakarta.