SMA Negeri 1 Sukau
sekolah menengah atas di Kabupaten Lampung Barat, Lampung
- SMA Negeri 1 Sukau (SMAN 1 SUKAU)* Adalah Sebuah Sekolah Yang berada di kabupaten Lampung barat, tepatnya berada di Kecamatan Sukau. SMAN Negeri 1 Sukau Didirikan Pada Tahun 2004 Dengan Angkatan Pertama Pada Tahun Yang Sama yaitu sebanyak 158 Orang.
SMA Negeri (SMAN) 1 Sukau, merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri yang ada di Provinsi Lampung, Indonesia. Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di SMAN 1 Sukau ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII.
SMA Negeri 1 Sukau | |
---|---|
Informasi | |
Didirikan | 2004 |
Nomor Statistik Sekolah | 301120404001 |
Nomor Pokok Sekolah Nasional | 10803537 |
Jumlah kelas | X, XI, XII |
Jurusan atau peminatan | IPA dan IPS |
Rentang kelas | X IPA, X IPS, XI IPA, XI IPS, XII IPA, XII IPS |
Kurikulum | Kurikulum 2013 |
Jumlah siswa | 487 |
Status | Negeri |
Alamat | |
Lokasi | Jl. Lintas Lombok,Pagar Dewa, Kec. Sukau, Lampung Barat 34879, Lampung |
Moto |
Pada tahun 2007, sekolah ini menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan, sebelumnya menggunakan KBK. Tahun pelajaran 2014/2015, bersama dengan SMA lain di kabupaten Lampung Barat, SMAN 1 Sukau menggunakan Kurikulum 2013.[butuh rujukan]
Akreditasi
- Nilai Akreditasi: 93
- Peringkat Akreditasi: A
- Tanggal Penetapan: 22-Nov-2019