Pesawat pengebom V

Kelas pengebom strategis dengan berbagai model

Pesawat pengebom V (bahasa Inggris: V bombers) adalah pesawat pengebom Angkatan Udara Britania Raya (RAF) pada tahun 1950an dan 1960an yang bersama-sama membentuk kekuatan penyerang nuklir strategis negara tersebut. Bersama-sama, pesawat-pesawat ini memiliki nama resmi V force atau Bomber Command Main Force. Terdapat tiga model pesawat pengebom strategis dengan kemampuan membawa senjata nuklir yang menjadi bagian kekuatan ini, yaitu Vickers Valian (mulai beroperasi 1955), Avro Vulcan (mulai 1956) dan Handley Page Victor (mulai 1958). Kekuatan pengebom ini mencapai puncak pada Juni 1964, dengan kekuatan 50 pesawat Valiant, 70 pesawat Vulcan dan 39 pesawat Victor.

Ketika menjadi jelas bahwa rudal darat-ke-udara Uni Soviet seperti S-75 Dvina dapat menjatuhkan pesawat yang terbang tinggi, pasukan pembom V mengubah metode serangan menjadi serangan ketinggian rendah. Selain itu, senjata standoff diperkenalkan, dimulai dengan rudal Blue Steel. Saat itu Inggris juga berenca untuk menggunakan ke rudal balistik yang diluncurkan dari udara Skybolt yang memiliki jangkauan lebih jauh. Ketika AS membatalkan Skybolt, kemampuan bertahan pasukan pengebom V menjadi sangat dipertanyakan. Hal ini menyebabkan Angkatan Laut Britania Raya mengambil alih peran deterensi nuklir dari tahun 1968, menggunakan rudal balistik antarbenua UGM-27 Polaris yang diluncurkan dari kapal selam nuklir. Peran taktis diteruskan ke pesawat yang lebih kecil seperti SEPECAT Jaguar dan Panavia Tornado.

Pengebom V juga mampu menjatuhkan senjata konvensional, didukung oleh sistem komputer analog yang kompleks yang dikenal sebagai Sistem Navigasi dan Pengeboman yang memungkinkan pengeboman yang akurat bahkan dalam jarak yang sangat jauh. Valiant digunakan selama Krisis Suez sebagai pengebom konvensional. Beberapa Victor dikerahkan ke Kepulauan Melayu sebagai sebuah deterensi selama konfrontasi Indonesia-Malaysia tetapi tidak digunakan dalam misi saat itu. Vulcan terkenal karena serangan udara Black Buck konvensionalnya selama Perang Falklands 1982. Untuk mendukung misi tersebut, versi pesawat tanker dari ketiga desain dikembangkan. Versi pengintaian diproduksi, dan modifikasi lainnya juga dilakukan selama masa layanan mereka.

Valiant dikeluarkan dari layanan pada tahun 1964 setelah mengalami masalah kelelahan logam pada sayapnya, dan varian terbang rendah yang direncanakan tidak berkembang melampaui tahap purwarupa. Penggunaan semua pengebom V sebagai platform senjata, nuklir atau konvensional, berakhir pada 1982.

Latar belakang

Komando Pengebom Angkatan Udara Britania Raya (RAF) mengakhiri Perang Dunia Kedua dengan kebijakan menggunakan pembom bermesin berat empat piston untuk pengeboman massal dan tetap berkomitmen pada kebijakan ini dalam periode pasca-perang. RAF mengadopsi Avro Lincoln, versi terbaru dari Avro Lancaster sebagai pengebom standar untuk tugas ini. Produksi Lincoln berlanjut setelah perang, dan pada akhirnya 450 unit dibuat. Meskipun disebut-sebut sebagai pengebom besar pada tahun 1945, ia tidak memiliki jangkauan untuk mencapai target di Uni Soviet, dan akan rentan terhadap jet tempur baru yang saat itu sedang dalam pengembangan.[1]

Unsur-unsur dalam RAF dan pemerintah Inggris berusaha untuk mengadopsi persenjataan nuklir baru dan kemajuan dalam teknologi penerbangan untuk memperkenalkan cara yang lebih kuat dan efektif untuk melakukan peperangan. Pada bulan November 1944, Kepala Staf Inggris telah meminta laporan dari Sir Henry Tizard tentang kemungkinan sarana perang di masa depan. Melaporkan tanpa pengetahuan mengenai kemajuan upaya Sekutu untuk menghasilkan bom atom, pada Juli 1945 Komite Tizard mendesak dorongan penelitian energi atom skala besar. Komite ini meramalkan dampak buruk dari senjata atom dan membayangkan pesawat pengebom jet yang melaju pada 500 mph (800 km/h) pada ketinggian 40.000 ft (12.000 m). Diperkirakan bahwa agresor potensial dari Inggris mungkin akan menjadi gentar karena Inggris akan membalas dengan senjata atom jika diserang.[2]

Bahkan pada saat itu, ada orang-orang yang memahami bahwa rudal berpandu pada akhirnya akan membuat pesawat pengebom menjadi rentan, tetapi pengembangan rudal dengan kemampuan seperti itu sulit dilakukan. Di samping itu, pengebom jet yang terbang cepat dan tinggi kemungkinan akan beroperasi selama bertahun-tahun sebelum ada kebutuhan untuk pengebom yang lebih baik. Pengebom tidak perlu dibuat secara massal jika pengebom tunggal dapat menghancurkan seluruh kota atau instalasi militer dengan senjata nuklir. Pengebom dengan tugas seberti ini haruslah pengebom berukuran besar, karena senjata nuklir generasi pertama berukuran besar dan berat. Pengebom besar dan canggih semacam itu akan memiliki harga mahal per unitnya, karena akan diproduksi dalam jumlah kecil.[3]

Pada awal Perang Dunia Kedua, Inggris memiliki proyek senjata nuklir, dengan nama sandi Tube Alloys,[4] yang oleh Perjanjian Quebec 1943 digabungkan dengan Proyek Manhattan Amerika. Pemerintah Inggris percaya bahwa Amerika Serikat akan terus berbagi teknologi nuklir, yang dianggap sebagai penemuan bersama, setelah perang, tetapi Undang-Undang Energi Atom Amerika Serikat tahun 1946 (Undang-Undang McMahon) mengakhiri kerja sama teknis.[5] Pemerintah Inggris melihat ini sebagai kebangkitan isolasionisme Amerika Serikat, seperti yang terjadi setelah Perang Dunia Pertama, dan takut kemungkinan bahwa Inggris mungkin harus melawan sebuah agresor sendirian.[6] Ia juga khawatir bahwa Inggris akan kehilangan status kekuatan besarnya dan pengaruhnya dalam urusan dunia. Oleh karena itu Inggris memulai kembali upaya pengembangan senjata nuklirnya sendiri,[7] yang sekarang diberi nama sandi High Explosive Research.[8] Bom atom Inggris pertama kali diuji dalam Operasi Hurricane pada 3 Oktober 1952.[9]

Pengembangan

Pada bulan November 1946, Kementerian Udara mengeluarkan persyaratan operasional (OR230) untuk sebuah pengebom jet canggih yang mampu membawa bom seberat 10,000-pon (4,536 kg) menuju target berjarak 2,000 mil laut (3,704 kilometer) dari pangkalan di mana saja di dunia dengan kecepatan jelajah 500 knot (930 km/h) dan pada ketinggian antara 35.000 dan 50.000 kaki (11.000 dan 15.000 m). Berat bom ini muncul dari persyaratan operasional sebelumnya untuk bom atom (OR1001), yang merinci berat maksimumnya, yaitu 10,000 pon (4,536 kg). Persyaratan kecepatan dan ketinggian didasarkan pada kemampuan yang dianggap perlu untuk menembus pertahanan udara musuh. Pesawat itu sendiri memiliki berat tidak lebih dari 200.000 pon (91.000 kg). Kementerian Pemasok pada awalnya menolak OR230. Perhitungan menunjukkan bahwa pesawat semacam itu akan membutuhkan landasan pacu sepanjang 2.000 yard (1.800 m). Landasan pacu Komando Pengebom dibangun untuk menangani Lancaster, dan memperpanjangnya akan menjadi pekerjaan yang mahal, tidak hanya melibatkan konstruksi tambahan, tetapi juga pembebasan lahan dan pekerjaan pembongkaran. OR230 tidak akan pernah dipenuhi, dan pada akhirnya dibatalkan pada 17 September 1952.[10]

Komite Persyaratan Operasional bertemu untuk membahas OR230 pada 17 Desember 1946. Komite ini diketuai oleh Wakil Kepala Staf Udara, Marsekal Udara Sir William Dickson, dengan Stuart Scott-Hall, Direktur Utama Pengembangan Teknis (Air) yang mewakili Kementerian Pemasok. Hasilnya adalah Persyaratan Operasional baru (OR229) pada 7 Januari 1947. Isinya sama dengan OR230, tetapi jangkauannya dipangkas menjadi 1,500 mil laut (2,778 km) dan beratnya berkurang menjadi 100.000 pon (45.000 kg). OR229 menjadi dasar spesifikasi Kementerian Udara, B.35/46. Permintaan untuk desain ditujukan kepada sebagian besar produsen pesawat utama di Britania Raya: Handley Page, Armstrong Whitworth, Avro, Bristol, Short Brothers, dan English Electric.[11]

 
Avro 707 dalam penerbangan selama 1951. Tipe ini dikembangkan untuk menguji konfigurasi sayap delta tebal tanpa ekor yang dipilih untuk Avro Vulcan

Pada 30 April 1947, Armstrong Whitworth, Avro, English Electric dan Handley Page diundang untuk mengajukan tender desain formal. Konferensi desain tender diadakan pada tanggal 28 Juli 1947, dan memutuskan untuk memesan desain yang diajukan oleh Avro, bersama dengan model terbang kecil untuk menguji desain sayap delta-nya. Konferensi ini juga memutuskan untuk menyelidiki konsep sayap sabit sebagai asuransi jika desain sayap delta yang diunggulkan mengalami kegagalan. Desain Handley Page dan Armstrong Whitworth dipertimbangkan. Kementerian Pemasok memberikan perlindungan keuangan dalam bentuk pesanan Intention to Proceed (ITP) kepada Avro pada bulan November 1947. Komite penasihat memilih desain Handley Page pada tanggal 23 Desember 1947, dan juga diberikan ITP.[12]

Pertemuan 17 Desember 1946 yang menghasilkan OR230 juga memutuskan untuk meminta penawaran untuk desain yang lebih konservatif yang dapat digunakan lebih cepat, dan dapat bertindak sebagai asuransi lebih lanjut terhadap kegagalan kedua desain yang lebih maju. Ini dinyatakan dalam persyaratan operasional lain (OR239), yang menghasilkan spesifikasi Kementerian Udara, B.14/46, yang dikeluarkan pada 11 Agustus 1947. Desain ini memiliki ketinggian jelajah dan persyaratan kecepatan yang lebih rendah daripada B.35/46, tetapi untuk syarat lainnya identik. Sebuah desain juga diajukan oleh Shorts, yang diberi ITP pada bulan November 1947.[12] Hasilnya adalah desain yang sangat konservatif dengan sayap lurus, Short Sperrin, yang sedikit lebih dari sekadar Lincoln bertenaga jet.[13]

pSementara itu, Vickers-Armstrong telah menghasilkan desain sayap menyapu, Vickers 660. Desain ini telah ditolak karena tidak memenuhi spesifikasi B.35/46, tetapi perkiraan kinerja Sperrin menyebabkan para pejabat di Kementerian Udara mengambil pandangan lain. Spesifikasi baru, B.9/48, dibuat berdasarkan desain Vickers-Armstrong[14] dan dikeluarkan pada 19 Juli 1948. ITP diberikan kepada Vickers-Armstrong pada April 1948, diikuti oleh kontrak untuk dua purwarupa pada Februari 1949, sedangkan Shorts hanya diberikan kontrak untuk dua purwarupa pada Februari 1949. Prototipe pertama Vickers 660 terbang pada 18 Mei 1951,[13] tiga bulan sebelum purwarupa pertama Sperrin, yang pertama terbang pada 10 Agustus 1951. Tidak lagi diperlukan, Sperrin dibatalkan, hanya dua purwarupa yang dibuat.[15]

Pelestarian

Pada 8 Februari 2007, Museum Angkatan Udara Britania Raya Cosford membuka Pameran Perang Dingin Nasional di RAF Cosford di Shropshire untuk menceritakan kisah Perang Dingin. Pameran ini menyatukan tampilan statis dari ketiga jenis pengebom V di satu lokasi untuk pertama kalinya. Direktur jenderal museum, Dr Michael A. Fopp, menyatakan tujuannya adalah "Orang-orang akan pergi dengan memiliki informasi yang lebih baik mengenai hal yang terjadi pada paruh kedua abad ke-20."[16] Vulcan XH558 (Registrasi Sipil G-VLCN), terbang hingga Oktober 2015, didanai oleh sumbangan publik. Pesawat itu ditampilkan di acara udara dan acara lainnya. Vulcan ini akan digunakan sebagai karya inti untuk menunjukkan keunggulan teknik, menunjukkan betapa canggihnya desain pesawat ini untuk periode tersebut.[17]

Referensi

  1. ^ Brookes 1982, hlm. 14.
  2. ^ Wynn 1997, hlm. 1–2.
  3. ^ Wynn 1997, hlm. 27–28.
  4. ^ Gowing 1964, hlm. 108–111.
  5. ^ Jones 2017, hlm. 1–2.
  6. ^ Gowing 1964, hlm. 94–95.
  7. ^ Gowing & Arnold 1974, hlm. 181–184.
  8. ^ Cathcart 1995, hlm. 23–24, 48, 57.
  9. ^ Jones 2017, hlm. 25.
  10. ^ McLelland 2013, hlm. 52–53.
  11. ^ McLelland 2013, hlm. 54.
  12. ^ a b Wynn 1997, hlm. 46–48.
  13. ^ a b McLelland 2013, hlm. 56–66.
  14. ^ McLelland 2013, hlm. 66–68.
  15. ^ Wynn 1997, hlm. 50–53.
  16. ^ "Cold War history exhibition opens". BBC News Channel. 8 January 2007. Diakses tanggal 22 May 2018. 
  17. ^ "Vulcan to the Sky Trust". Vulcan to the Sky Trust. Diakses tanggal 22 May 2018.