Ara, Bonto Bahari, Bulukumba

desa di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan

Desa Ara merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Bontobahari, Kabupaten Bulukumba, Provinsi Sulawesi Selatan. Desa Ara terlerak di bagian tenggara Sulawesi Selatan dan berbatasan dengan Teluk Bone di sebelah timur, Kelurahan Tanah Lemo di sebelah barat, Desa Darubiah di selatan, dan Desa Lembanna di utara. Kantor Desa Ara terletak di Dusun Bontona. Profesi yang digeluti masayarakat Desa Ara yaitu sebagai pengrajin Perahu Pinisi, pedagang, tukang jahit, tenaga pengajar, serta beberapa profesi lainnya. Desa Ara terkenal sebagai tanah Para Panrita Lopi. Desa Ara mempunyai beberapa destinasi wisata seperti Pantai Mandala Ria, Pantai Apparalang, dan Gua Passohara. Didesa ini juga terdapat Taman Hutan Raya (Tahura).

Ara
Negara Indonesia
ProvinsiSulawesi Selatan
KabupatenBulukumba
KecamatanBonto Bahari
Kode Kemendagri73.02.03.2006 Edit nilai pada Wikidata
Luas± 13,39 KM²
Jumlah penduduk3.263 Jiwa (data tahun 2016)
Kepadatan-
Peta
PetaKoordinat: 5°32′5.03″S 120°25′17.69″E / 5.5347306°S 120.4215806°E / -5.5347306; 120.4215806


Pembuatan kapal di Ara pada masa Hindia Belanda

Ara adalah desa di kecamatan Bonto Bahari, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Indonesia.

  • Kepala Desa : Dr. H. Amiruddin Rasyid M.Pd (2020-2026)

  • Dusun : Bontona,Bontobiraeng, Maroanging

  • Destinasi wisata : Pantai Mandala Ria, Pantai Apparalang,Gua Passohara