Zulbahri Majid
politisi Indonesia
Drs. H. Zulbahri Madjid, M.Pd. (lahir 26 Agustus 1953) adalah seorang birokrat dan politikus Indonesia.
Zulbahri Madjid | |
---|---|
Lahir | 26 Agustus 1953 Bukittinggi, Sumatra Barat, Indonesia |
Kebangsaan | Indonesia |
Pekerjaan | Birokrat, Politikus |
Zulbahri Madjid menjabat sebagai Ketua Komite IV Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI), periode 2012-2013. Dia terpilih menjadi anggota DPD RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Pria lulusan S2 UHAMKA Jakarta ini pernah ikut bertarung dalam pilkada Gubernur Kepri periode 2010-2015. Saat itu, dia yang diusung PKS sebagai calon wakil gubernur, berpasangan dengan calon gubernur Nyat Kadir yang diusung Partai Demokrat. Namun dalam pertarungan tersebut mereka kalah oleh pasangan H. Muhammad Sani-Soerya Respationo yang diusung PDI Perjuangan.