The Stone Roses adalah album studio pertama oleh grup musik rock asal Inggris The Stone Roses. Album ini sebagian besar direkam di Battery Studios di London dengan produser John Leckie dari Juni 1988 hingga Februari 1989 dan dirilis pada Mei 1989 oleh Silvertone Records.

The Stone Roses
Berkas:Stoneroses.jpg
Album studio karya The Stone Roses
Dirilis2 Mei 1989[1]
DirekamJuni 1988 – Februari 1989
Studio
Genre
Durasi49:02
LabelSilvertone Records
ProduserJohn Leckie
Peter Hook pada lagu "Elephant Stone"
Kronologi The Stone Roses
The Stone Roses
(1989)
Turns Into Stone
(1992)
Singel dalam album The Stone Roses
  1. "Elephant Stone"
    Dirilis: Oktober 1988
  2. "Made of Stone"
    Dirilis: Februari 1989
  3. "She Bangs the Drums"
    Dirilis: Juli 1989
  4. "Fools Gold"
    Dirilis: 13 November 1989
  5. "I Wanna Be Adored"
    Dirilis: September 1991
  6. "Waterfall"
    Dirilis: 30 Desember 1991
  7. "I Am the Resurrection"
    Dirilis: 30 Maret 1992

Album ini tidak langsung sukses, tetapi menjadi populer bersamaan dengan konser-konser yang diadakan band ini, yang juga membantu menetapkan album ini sebagai pusat budaya musik Madchester dan baggy di Inggris. Nilai kritis rekaman ini juga meningkat secara signifikan di tahun-tahun berikutnya, karena banyak kritikus yang menempatkannya di posisi yang tinggi dalam jajak pendapat tentang album-album terhebat. Album ini terpilih pada nomor 11 di edisi ketiga buku All Time Top 1000 Albums (2000) dan telah terjual lebih dari empat juta kopi di seluruh dunia.

Latar belakang

Berbasis di kota Manchester, yang merupakan pusat dari gerakan musik Madchester, grup musik The Stone Roses dibentuk pada tahun 1983 dan merilis beberapa singel di beberapa label berbeda. Mereka merekam album debut mereka dengan John Leckie, seorang produser yang pernah bekerja dengan Pink Floyd pada album Meddle.[2] Proses rekaman terutama berlangsung di Battery Studios di London, dengan sesi tambahan di studio Konk dan Rockfield Studios.[3]

Musik dan lirik

Referensi

Footnotes
  1. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama BPI
  2. ^ Strong 2004.
  3. ^ Robb 2012, hlm. 211–15.
Bibliography