Alan Sidney Patrick Rickman (12 Januari 1946 – 14 Januari 2016) adalah seorang aktor berkebangsaan Inggris. Rickman adalah anggota dari Royal Shakespeare Company. Peran besar pertamanya adalah sebagai Vicomte de Valmont dalam drama Les Liaisons Dangereuses pada tahun 1985, yang membuatnya menerima nominasi Tony Award. Rickman dikenal secara luas melalui peran-perannya sebagai Hans Gruber dalam Die Hard dan Severus Snape dalam seri film Harry Potter.

Alan Rickman
LahirAlan Sidney Patrick Rickman
(1946-01-12)12 Januari 1946
Acton, London, Britania Raya[1]
Meninggal14 Januari 2016(2016-01-14) (umur 70)[2][3]
London, Britania Raya
KebangsaanBritania Raya
PekerjaanAktor, sutradara
Tahun aktif1978–2016
Suami/istri
Rima Horton
(m. 2012; kematiannya 2016)
IMDB: nm0000614 Allocine: 9805 Rottentomatoes: celebrity/alan_rickman Allmovie: p60157 0 Metacritic: person/alan-rickman TV.com: people/alan-rickman IBDB: 57772
Facebook: AlanRickmancom Souncloud: alanrickman-music Spotify: 58HQ1Pad1k4hwlbAQ6uIc5 iTunes: 280504581 Last fm: Alan+Rickman Musicbrainz: 4ae3e8c0-b0f1-44b7-adf1-f0d425c07d55 Discogs: 1066516 Allmusic: mn0001783445 Find a Grave: 157056053 Modifica els identificadors a Wikidata

Peran terkenal Rickman lainnya termasuk Sheriff of Nottingham dalam Robin Hood: Prince of Thieves, Jamie dalam Truly, Madly, Deeply, Colonel Brandon dalam Sense and Sensibility, Harry dalam Love Actually, dan P. L. O'Hara dalam An Awfully Big Adventure. Baru-baru ini, ia memerankan Judge Turpin dalam film musikal Sweeney Todd: The Demon Barber of Fleet Street. Pada 1995, ia dianugerahi Golden Globe, Emmy Award dan Screen Actors Guild Award atas perannya sebagai Rasputin dalam film Rasputin: Dark Servant of Destiny.

Rickman telah memenangkan satu BAFTA Award, satu Golden Globe Award, satu Emmy Award dan satu Screen Actors Guild Award. Ia wafat tanggal 14 Januari 2016 di London. Dua hari setelah ulang tahunnya ke-70 tahun.[2][4]

Kehidupan

Kehidupan awal

Alan Rickman dilahirkan di Hammersmith, London. Ayahnya meninggal dunia ketika Rickman berusia delapan tahun, menyebabkan ibunya untuk membesarkan empat orang anak secara sendirian. Rickman menuntut pelajaran di Chelsea Art College dan menjadi artis grafik di Soho.

Kehidupan pribadi

Walaupun dia tidak pernah menikah, dia mempunyai kekasih bernama Rima Horton sejak mereka menuntut di Kolej Seni Chelsea College lagi. Mereka belum mempunyai anak.

Sebagian film-film yang pernah dimainkannya

Referensi

  1. ^ http://www.biography.com/people/alan-rickman-20687617
  2. ^ a b "Alan Rickman, giant of British film and theatre, dies at 70". The Guardian. Diakses tanggal 14 January 2016. 
  3. ^ "Actor Alan Rickman 'dies aged 70'". BBC News. Diakses tanggal 14 January 2016. 
  4. ^ "Actor Alan Rickman dies aged 70". BBC. 14 January 2016. Diakses tanggal 14 January 2016. 

Pranala luar