Tas

alat sederhana berupa wadah yang tidak kaku
Revisi sejak 10 Desember 2021 06.35 oleh 36.81.8.114 (bicara) (menambahkan definisi tas dan sejarah tas juga beberapa perkembangan tas di Indonesia)
Tas juga merupakan kode untuk negara bagian Tasmania, Australia

Tas adalah wadah tertutup yang dapat dibawa bepergian. Materi untuk membuat tas antara lain adalah kertas, plastik, kulit, kain, dan lain-lain. Biasanya digunakan untuk membawa pakaian, buku, dan lain-lain. Tas yang dapat digendong di punggung disebut ransel, sedangkan tas yang besar untuk memuat pakaian disebut koper (dari bahasa Belanda koffer). Ada pula tas yang hanya berbentuk kotak yang biasanya dipergunakan oleh kaum wanita untuk membawa peralatan kecantikannya, biasanya disebut dengan tas kecantikan atau beauty case .

Tas anyaman

Menurut definisinya, tas merupakan sebuah wadah atau alat sederhana yang terbuat dari bahan yang tidak kaku dimana kita membawa barang-barang kita di dalamnya. Telah tercatat dalam sejarah bahwa penggunaan tas telah dimulai dari jaman prasejarah. Awalnya tas hanya dibuat dari kulit binatang yang dikeringkan atau berasal dari serat tumbuhan yang ditekuk di kedua sisinya dan dikencangkan dengan tali yang dibuat dari bahan yang sama. Pada mulanya, tas dipakai untuk membawa buah-buahan seperti aneka rupa buah berry ataupun barang lain yang masih bisa dibawa dengan kedua tangan. Asal kata tas yang dalam bahasa Inggris disebut bag atau sack ini kemungkinan besar berasal dari kata baggi yang merupakan bahasa dari Norse ataupun dari bahasa yunani bastagma.

Meskipun sangat sederhana, tas yang memiliki nilai guna yang tinggi tentu saja terus berkembang sesuai dengan perkembangan peradaban manusia. Seiring juga dengan semakin majunya peradaban manusi, kita bisa menjumpai tas dimana-mana, hampir semua orang membawa tas tertentu jika bepergian, pergi bekerja, pergi ke kampus, menghadiri pesta atau bahkan hanya pergi ke toko sebelah rumah. Sekarang ini juga terdapat berbagai jenis tas, tas ransel yang dibawa anak sekolah, tas cantik khas selera anak muda, , koper kerja yang berbentuk kotak ataupun tote bag hasil desain sendiri. Dalam perkembangannya, tas juga mulai dibuat dari beraneka ragam bahan yakni dari kulit, plastik, kulit imitasi maupun dari kain yang ramah lingkungan yang mendukung gerakan go green untuk melindungi ozon yang marak digalakkan oleh pemerhati lingkungan.

Penutupnya pun beraneka rupa, mulai dari resleting pada tas, kancing pengikat, ataupun hanya dilipat pada kasus tas kertas pembungkus yang diberikan oleh toko langganan kita. Bahkan dewasa ini, terdapat juga tas yang dilengkapi dengan kunci ataupun password agar barang yang terdapat di dalamnya aman dari maling. Fungsi tas sekarang ini juga beraneka rupa, tak hanya digunakan sebagai pembawa buah berry seperti saat jaman prasejarah namun juga sebagai pelengkap penampilan.Nah, seperti yang kita tahu, wanita dan tas kesayangan ibarat dua sisi mata uang yang tak dapat dipisahkan. Tak lengkap rasanya bila kemana-mana tak membawa tas untuk wadah beauty kit ataupun sekadar wadah dompet agar tak membawanya dengan tangan biasa. Akhirnya, tas pun dibeli dengan tujuan untuk menyesuaikan dengan berbagai kesempatan seperti tas ransel yang terlihat chic untuk ke kampus, tas wadah laptop untuk dijinjing, tas kerja yang praktis nan elegan ataupun tas pesta yang cantik. Dengan perkembangannya yang demikian pesat dan permintaan konsumen yang tak ada habisnya, tentunya bisnis jual beli tas ini menjadi salah satu industri yang banyak dilirik oleh para pengusaha. Di Indonesia, kini pun tak mau ketinggalan, berbagai retail produsen tas maupun industri tas telah banyak dibuka.[1]

Sekarang tas menjadi salah satu industri yang sangat menggiurkan. Rata-rata penduduk di dunia ini, menghabiskan sebagian dari uangnya untuk membelanjakan tas. Oleh karena itu, para pengusaha sangat tertarik untuk mengembangkan bisnisnya di industri tas ini. Sekarang ada tas yang terbuat dari batik. Modelnya tidak kalah menarik dari tas-tas lainnya. Selain itu, tas ini memiliki corak yang menarik yang dapat menarik perhatian para konsumen.

Jenis

Berdasarkan pengguna

Berdasarkan bentuk dan ukuran

Berdasarkan bahan

  1. ^ "Pabrik Tas". Toko Online Pesan Tas Seminar, Tas Pelatihan, Tas Diklat Jakarta Bandung Jogja (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-12-10.