Jambi Town Square

pusat perbelanjaan di Jambi, Indonesia
Revisi sejak 11 Maret 2022 14.48 oleh 114.10.26.154 (bicara) (Perbaikan)

Jambi Town Square adalah pusat perbelanjaan di Kota Jambi. Mal ini didirikan pada tanggal 29 Agustus 2010. Mal ini terdiri dari 6 lantai dengan penyewa - penyewa yang sudah terkenal sebagai perusahaan besar baik skala nasional maupun internasional antara lain, Optik Melawai, Solaria, TRONA Supermarket & Department Store, Dunkin Donuts, KFC, Warung Tekko, Ace Hardware, Informa, SALEMBA Toko Buku, Yopie Salon, Happy World Safari Space, Chatime, Sharetea, Shihlin Taiwanese Snacks, Crepe Signature, A&W, Panties Pizza, Miniso, Buccheri, BreadLife, dan masih banyak lagi.

Jambi Town Square
Peta
LokasiJambi
AlamatJl. Kapten A. Bakarrudin no.88, Sipin, Kota Jambi
Dibuka29 Agustus 2010
Luas lantai42.880 m2
Jumlah lantai6
Parkir600 mobil & 2500 motor
Situs webwww.jamtos.com

Jambi Town Square merupakan Wisata Belanja Keluarga Jambi dan family mall yang berkonsep untuk menyediakan seluruh kebutuhan keluarga dalam satu tempat.

Pranala luar