Wikimedia Indonesia

mitra lokal Wikimedia Foundation di Indonesia

Perkumpulan Wikimedia Malaysia

Sejarah

WMID disahkan secara resmi pada 7 Oktober 2008 sebagai mitra lokal (local chapter) dari Wikimedia Foundation.[1]

Peluncuran Wikimedia Indonesia secara resmi dilakukan pada tanggal 20 Maret 2009 dengan didukung oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika sekaligus memperkenalkan Duta Bebaskan Pengetahuan, Christian Sugiono.[2]

Organisasi

Wikimedia Indonesia merupakan organisasi mitra lokal yang independen terhadap Wikimedia Foundation (WMF) serta tidak memiliki kontrol dan tidak memiliki Wikipedia bahasa Indonesia.

Mitra-mitra lokal WMF secara keseluruhan di dunia merupakan badan-badan independen yang didirikan (di antaranya) untuk mendukung dan mempromosikan proyek-proyek Wikimedia dalam cakupan geografi tertentu (negara). Mitra ini memiliki misi untuk "memperkuat dan memberikan kemampuan agar masyarakat di seluruh dunia dapat mengumpulkan dan mengembangkan bahan pendidikan dengan lisensi bebas ataupun lisensi komersial, dan menyebarkannya secara efektif dan menyeluruh. Berbeda dengan Wikipedia, mitra-mitra lokal tidak dibagi menurut bahasa, melainkan menurut lokasi geografi. Daftar organisasi lokal yang sudah ada di seluruh dunia dapat dilihat di sini. Asosiasi lokal juga tidak secara hukum mewakili Wikimedia Foundation, keduanya memiliki entitas hukum yang terpisah dan independen.

Struktur

Dewan Pengawas

# Periode Ketua Wakil Ketua Sekretaris Anggota
1 31 Oktober 2008 - 31 Desember 2009[3] Leo Cahyadi Revo Arka Giri Soekatno Gombang Nan Cengka
2 1 Januari 2011 - 16 Desember 2011[4] Leo Cahyadi Stephen Suleeman Revo Arka Giri Soekatno
3 16 Desember 2011 - 22 Desember 2012[5] Leo Cahyadi Stephen Suleeman Revo Arka Giri Soekatno Ichsan Mochtar
# Periode Ketua Anggota Anggota Anggota
4 22 Desember 2012 - 19 Maret 2016[6] Ichsan Mochtar Kartika Sari Henry Panjisakti Basunanda Prasetyo
5 19 Maret 2016 - 24 Januari 2019[7] Rinto Jio Kartika Sari Henry Ricky Setiawan
6 24 Januari 2019 - 31 Desember 2021[8] Rinto Jio Fachria Marasabessy Fajarwati

Direktur Eksekutif dan Ketua Umum

  1. Ivan Lanin (31 Oktober 2008 - 31 Desember 2009)[9]
  2. Arief Rahadi (31 Desember 2009 - 1 Juli 2010)[9]
  3. Siska Doviana (ad interim, 1 Juli 2010 - 31 Desember 2010; 1 Januari 2011 - 19 Maret 2016)[10][11]
  4. Biyanto Rebin (19 Maret 2016 - 19 Februari 2022)[12][13]
  5. Rachmat Wahidi (19 Februari 2022 - petahana)[14]

Referensi

  1. ^ Meta-Wiki, Chapters Committee/Resolutions/Approval of Wikimedia Indonesia - July 2008, meta.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  2. ^ ash/faw (20 Maret 2009). "Christian Sugiono Jadi Duta Wikimedia". detikInet. Diakses tanggal 24 Maret 2009. 
  3. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengawas 2008–2009, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  4. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengawas 2011–2012, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  5. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengawas 2011–2012, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  6. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengawas 2013–2015, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  7. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengawas 2016–2018, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  8. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengawas 2019–2021, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  9. ^ a b Wikimedia Indonesia, Dewan Pengurus 2008–2010, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  10. ^ Wikimedia Indonesia, Resolusi:Penunjukan Direktur Eksekutif Interim 2010, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  11. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengurus 2011–2012, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  12. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengurus 2016–2018, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  13. ^ Wikimedia Indonesia, Dewan Pengurus 2019–2021, id.wikimedia.org, diakses 1 Mei 2021.
  14. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama AGM2021

Pranala luar