Suku Tumi

suku bangsa yang telah punah di Indonesia
Revisi sejak 19 Agustus 2022 02.42 oleh Rahmatdenas (bicara | kontrib) (Suntingan 114.125.234.9 (bicara) dibatalkan ke versi terakhir oleh Rahmatdenas)

Suku Tumi (Lampung: Jeghema Tumi) adalah suku pribumi Lampung.[1]

Kebudayaan

Suku Tumi yang beragama Hindu Bhirawa memiliki seperangkat adat dan budaya. Suku Tumi kemudian dikalahkan oleh para Umpu yang juga membawa adat serta budaya yang bersumber dari ajaran Islam.[2] Keempat umpu yang mengalahkan Ratu Sekekhumong, pemimpin terakhir suku Tumi, seperti para walisongo di Pulau Jawa, penyebaran agama Islam di Lampung dilakukan dengan melakukan akulturasi kebudayaan yang telah ada sebelumnya.[3]

Kepercayaan

 
Batu Kepampangan, tempat eksekusi mati peninggalan suku Tumi.

Sejarah Daerah Lampung, Depdikbud (1997) menyebut bahwa dahulu masyarakat Suku Tumi masih menganut kepercayaan Animisme atau Dinamisme sebelum kedatangan agama Hindu dari daratan India sejak abad ke-3 Masehi.

Referensi