NT Corp
perusahaan asal Indonesia
NT Corp (singkatan dari Nurdin Tampubolon Corporation, sebelumnya bernama Sonvaldy Group) merupakan kelompok perusahaan yang dimiliki oleh konglomerat Nurdin Tampubolon yang didirikan sejak tahun 1991. Penggunaan "NT" pada beberapa nama perusahaannya merupakan singkatan inisial namanya.
Kelompok usaha | |
Industri | Konglomerat |
Didirikan | 8 Agustus 1991 (sebagai Sonvaldy Group) 16 September 2014 (sebagai NT Corp) |
Pendiri | Nurdin Tampubolon |
Kantor pusat | Jakarta, Indonesia |
Tokoh kunci | Nurdin Tampubolon Lince Berliana Tobing Dimpos G.V. Tampubolon Randy Monthonaro Tampubolon Tommy William Tampubolon |
Produk | Media Transportasi Properti Teknik Ekspor Perkebunan Sumber daya alam |
Situs web | www |
Sejarah
PT Bangkitgiat Usaha Mandiri (BUM) adalah bagian dari NT Corp yang telah berdiri sejak tanggal 8 Agustus 1991. BUM adalah perusahaan yang bergerak di bidang usaha perkebunan sawit yang menghasilkan crude palm oil dan palm kernel.
Pada tanggal 16 September 2014, Nurdin Tampubolon meresmikan perubahan Sonvaldy Group menjadi NT Corp. Perubahan nama perusahaan ini juga bersamaan dengan perubahan identitas perusahaan dan logonya.
Unit usaha
- PT Nusantara Media Mandiri (Nusantara TV)
- PT Harum Terang Sehati (Harum TV)
- PT Gold Media Mandiri (Gold TV)
- PT Reeuters Mandiri Global (Reeuters TV)
- PT Bhinneka Berjuang Sejahtera (Bhineka TV)
- Celebtale
- Healthpedia
- Virtupop
- Kamutau
- Okedeh
- NNIN
- Arah
- Fesionista
- Teknospace
- Jurnalmu
- Otomu
- Neonews
- PT Harum Communications
- PT Sonvaldy Utama Permata
- PT Nurdin Tampubolon Family (NT Tower)
- PT Bangkitgiat Usaha Mandiri (BUM)
- PT Cimahi Tourism Centre (Cimahi Convention Hall)
- PT Nusantara Energi Permata
- PT Energi Citra Utama
- PT Sonvaldy Green Energy
- PT Tomtam Hitekindo
- PT Sonvaldy Agrotama
- PT Rintan Pte Ltd
- PT Sara Banumas Pratama
- PT Bintang Sakti Lenggana
- PT Aersupindo Abadi
- Yayasan Nusantara Membangun Bangsa
Mantan perusahaan
- PT Sonvaldy Media Nusantara (GoldBank, Info Bisnis Internasional) (ditutup pada tahun 2013)
Pranala luar
- (Inggris) Situs web resmi NT Corp Diarsipkan 2020-08-12 di Wayback Machine.