Krabby Patty
Krabby Patty adalah menu burger sayuran di Krusty Krab, rumah makan fiksi dari seri SpongeBob SquarePants. Stephen Hillenburg menyebut bahwa menu ini tidak berbahan daging. Resep ini dibuat oleh Eugene Krabs dan juru masaknya, SpongeBob, yang menggoreng dan membolak-balik burger ini di dapur. Krabby Patty merupakan menu populer di Bikini Bottom. Plankton, saingan bisnis Krabs, selalu mengincar resep burger ini. Burger ini dibuatkan cerita khususnya dalam episode berjudul "Friend or Foe", yang mengungkap bahwa Plankton dan Krabs membuat resep ini untuk menyaingi Stinky Burgers, rumah makan yang melanggar kode etik kesehatan.
Krabby Patty | |
---|---|
Plot element from the SpongeBob SquarePants seri televisi | |
Publisher | United Plankton Pictures |
Penampilan pertama |
|
Diciptakan oleh | Stephen Hillenburg |
Genre | Bahan candaan |
Informasi cerita | |
Jenis | Burger sayuran |
Fungsi | Menu makanan |
Afiliasi | Krusty Krab |
Peran dalam seri
Krabby Patty tampil di episode "Help Wanted", hingga nantinya tersedia berbagai varian.[1]
Krabby Patty adalah menu siap saji di Krusty Krab.[2] Menu ini adalah yang terbaik di Bikini Bottom.[3] Resep Krabby Patty selalu diincar oleh Plankton, dan cerita ini hampir dibahas di setiap episode. Krabby Patty adalah menu mujarab di Krusty Krab, dan membuat tetangganya, Chum Bucket, selalu iri karena pelanggan selalu duduk di sana.[4] Menu burger Krusty Krab sering diganti harganya oleh Krabs, karena menu ini selalu laku dan tak memiliki pesaing.[5] Kadang di Krusty Krab tersedia pilihan bawa pulang untuk Krabby Patty, adegan ini ada di episode "Driven to Tears" dan "Drive Thru", juga di film The SpongeBob Movie: Sponge Out of Water.[6][7] Tuan Krabs bilang Krusty Krab dan menu Krabby Patty-nya bersih dan bebas penyakit.[8]
Sejarah
Eugene Krabs meramu Krabby Patty saat masih berteman dengan Sheldon Plankton. Awalnya, tempat membeli burger di Bikini Bottom hanya ada Stinky Burger milik Stinky. Krabs dan Plankton ingin menyantap burger buatan Stinky, tetapi tidak dibolehkan. Suksesnya Stinky mendorong Krabs dan Plankton untuk mendirikan rumah makan siap saji di dekat tempat pembuangan sampah.[butuh rujukan]
Pelanggan pertamanya yaitu Old Man Jenkins, pingsan saat pertama kali memakan menu burger buatan Krabs dan Plankton. Ini karena Krabs dan Plankton selalu ribut akan resep burger tersebut. Plankton mencoba merebut resep dari Krabs, dan mendirikan Chum Bucket, rumah makan miliknya sendiri. Setelah itu, tidak sengaja rak bumbu Krabs jatuh ke panci adonan burger, dan menciptakan "resep yang sempurna".[siapa?]
Selain resepnya yang rahasia, burger ini juga mengandung saus lezat bernama Krabby Patty. Krabs berhasil bebas dari kemiskinan. Setelah suksesnya, Krabs merenovasi panti jompo bernama Rusty Krab menjadi rumah makan Krusty Krab. Rumah makan ini sangat populer di seluruh penjuru Bikini Bottom.
Kesuksesan itu membuat Plankton iri, dia selalu mencoba mencuri resep Krabby Patty. Pernah suatu saat, karena sering gagal mencuri resep, Plankton mengambil langkah terakhir dinamakan "Rencana Z", dengan mengatur para pelanggan setia Krusty Krab. Namun, tak ayal rencananya selalu digagalkan oleh SpongeBob dan Patrick.
Bahan
Krabby Patty terbuat dari roti lapis beku tanpa daging[9] yang berisi patty, acar, selada, tomat, keju, saus tomat, moster, dan bawang bombai[10][11] dan bahan-bahan lain menurut resep rahasia Krabby Patty, tetapi resep tersebut tidak pernah diungkap di dalam seri. Episode "Patty Caper" menunjukkan bahwa ada bahan rahasia dalam Krabby Patty, yang dikirimkan ke Krusty Krab dengan keamanan tinggi.[12]
Teori
Dalam seri, resep Krabby Patty adalah rahasia yang tidak pernah terungkap, sehingga para penonton berspekulasi tentang isi resep tersebut. Di antara teori-teori penggemar, ada yang menduga bahwa Krabby Patty terbuat dari daging kepiting.[13][14] Menurut produser seri Vincent Waller, pencipta seri Stephen Hillenburg telah mengatakan bahwa Krabby Patty sama sekali tidak mengandung daging hewan.[9] Mr. Lawrence, penulis cerita dan pengisi suara Plankton, mengatakan bahwa para penulis tidak diperbolehkan menggambarkan tokoh-tokoh acara memakan ikan.[15]
Pengaruh ke dunia nyata
Publikasi seperti USA Today telah menyebut Krabby Patty sebagai salah satu makanan fiktif yang ingin dibuat di dunia nyata,[16] tetapi menurut New York Daily News, ada empat restoran yang menyajikan roti lapis yang mirip dengan roti yang ditampilkan dalam acara, yaitu Snow Crab Crispy Rice, Phuket Fantasy, Angry Crab Benedict, dan Soft Shell Crab Taco.[17]
Rujukan
- ^ Frank, Allegra (1 Mei 2019). "SpongeBob SquarePants' 20 years of brilliance, explained in 3 episodes". Vox (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2 Desember 2019.
- ^ Penulis: Luke Brookshier, Nate Cash, Steven Banks (26 Maret 2010). "The Play's the Thing". SpongeBob SquarePants. Musim ke-7. Episode ke-138a (dalam bahasa Inggris). Nickelodeon.
- ^ Springer, Aaron; Greenblatt, C. H.; Osborne, Kent (10 Mei 2002). "Krusty Krab Training Video". SpongeBob SquarePants. Musim ke-3. Episode ke-50b. Nickelodeon.
- ^ Penulis: Sean Charmatz, Dani Michaeli (10 Mei 2002). "Chum Bucket Supreme". SpongeBob SquarePants. Musim ke-6. Episode ke-122a (dalam bahasa Inggris). Nickelodeon.
- ^ Penulis: Luke Brookshier, Nate Cash, Steven Banks (3 April 2004). "Krabby Land". SpongeBob SquarePants. Musim ke-3. Episode ke-57a (dalam bahasa Inggris). Nickelodeon.
- ^ Penulis: Paul Tibbitt, Kent Osborne, Mark O'Hare (10 Mei 2002). "The Krusty Sponge". SpongeBob SquarePants. Musim ke-5. Episode ke-89a (dalam bahasa Inggris). Nickelodeon.
- ^ Hoffman, Jordan (3 Februari 2015). "The SpongeBob Movie: Sponge Out of Water first look review – superhero slugfest drags a good sequel down". The Guardian (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2 Desember 2019.
- ^ Penulis: Casey Alexander, Zeus Cervas, Richard Pursel (29 September 2007). "Fungus Among Us". SpongeBob SquarePants. Musim ke-5. Episode ke-83c (dalam bahasa Inggris). Nickelodeon.
- ^ a b Joest, Mick (22 Juli 2017). "What's In A Krabby Patty? Here's What The Spongebob Producer Knows". CinemaBlend (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 Juli 2017. Diakses tanggal 20 Juli 2017.
there is absolutely no meat in the Krabby Patty. There's no animal product in there
- ^ Fonti, Steve; Mitchell, Chris; Burns, Peter (penulis) (21 Agustus 1999). "Pickles". SpongeBob SquarePants. Musim ke-1. Episode ke-6b. Nickelodeon.
- ^ Rolli, Bryan (31 Mei 2017). "Some genius finally figured out how to make the perfect Krabby Patty" [Seorang jenius akhirnya menemukan cara membuat Krabby Patty yang sempurna]. The Daily Dot (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 4 Maret 2022.
- ^ Alexander, Casey; Cervas, Zerus; Shaw, Eric (penulis) (5 August 2008). "Patty Caper". SpongeBob SquarePants. Musim ke-6. Episode ke-108a (dalam bahasa Inggris). Nickelodeon.
- ^ Rocha, Isai (18 Juli 2017). "People Think The Krabby Patty's Secret Was Crab Meat, And It Makes So Much Sense" [Orang-orang Berpikir Rahasia Krabby Patty Adalah Daging Kepiting, dan Itu Sangat Masuk Akal]. Foodbeast (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 Juli 2019. Diakses tanggal 4 Maret 2022.
- ^ Hood, Cooper (16 Maret 2019). "SpongeBob Theory: What Are Krabby Patties Actually Made Of?" [Teori SpongeBob: Krappy Patty Sebenarnya Terbuat Dari Apa?]. Screen Rant (dalam bahasa Inggris). Valnet Inc. Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 Juli 2019. Diakses tanggal 20 Juli 2019.
- ^ Kolokathis, Tina (23 Juli 2017). "Krabby Patty Formula, According To 'Spongebob' Cast Members, Isn't What You Expected". Elite Daily (dalam bahasa Inggris). Bustle Digital Group. Diarsipkan dari versi asli tanggal 19 Juli 2019. Diakses tanggal 20 Juli 2019.
- ^ Ali, Rasha (13 Juni 2019). "Order up: Krabby Patties, Apollo Bars and other fictional foods we wish were real" [Pesanan datang: Krabby Patty, Apollo Bar dan makanan fiktif lainnya yang kami harap nyata]. USA Today (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2 Desember 2019.
- ^ Pace, Gina. "SpongeBob inspiring you to find your own Krabby Patty? 5 New York eateries with fresh takes on crab sandwiches" [SpongeBob menginspirasi Anda untuk menemukan Krabby Patty Anda sendiri? 5 rumah makan New York dengan usaha segar membuat roti lapis kepiting]. New York Daily News (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2 Desember 2019.