Hills District (Sydney)
Hills District adalah sebutan umum, tetapi tak resmi, untuk pinggiran barat laut Sydney di negara bagian New South Wales, Australia. Hills District juga disebut sebagai The Hills. Pinggiran ini secara umum terletak di wilayah pemerintah lokal Baulkham Hills Shire tetapi bagian dari City of Parramatta, City of Blacktown, dan Hornsby Shire juga termasuk dalam wilayah yang disebut "Hills District" ini.
Disebut seperti itu karena topografinya yang berbukit, dan fakta bahwa beberapa pinggirannya memiliki kata 'Hills' pada namanya, seperti Winston Hills, Pennant Hills, Castle Hill, West Pennant Hills, Rouse Hill dan Baulkham Hills.
Penetapan regional ini hanya dibuat-buat dan pinggiran dan permukiman asli yang dianggap berada di "Hills" bisa bermacam menurut siapa yang membuat daftar. Contohnya Hills District Historical Society membuat batas hingga wilayah pemerintah lokal Baulkham Hills Shire. Namun, pinggiran atau bagian pinggiran yang muncul di semua atau beberapa daftar terbitan "Hills District" seperti Yellow Pages, suratkabar dan bisnis lokal mencakup: Baulkham Hills, Beaumont Hills, Bella Vista, Carlingford, Castle Hill, Cherrybrook, Dural, Galston, Glenhaven, Glenorie, Glenwood, Kellyville, Kellyville Ridge, Kenthurst, Kings Langley, North Rocks, Pennant Hills, Quakers Hill, Round Corner, Rouse Hill, Seven Hills, Stanhope Gardens, Thompsons Corner, The Ponds, West Pennant Hills dan Winston Hills. [1] Diarsipkan 2008-09-05 di Wayback Machine.
Harus diketahui bahwa Local Government Authority yang terdiri dari "jantung" daerah ini adalah anggota dari WSROC, sekelompok dewan Western Sydney yang mencakup sebagian besar wilayah Greater Western Sydney.
Pemberian tanah di distrik dini dilakukan setelah permukiman dimulai, tetapi sebagian distrik ini memperoleh pembangunannya karena jalur kereta api antara Strathfield dan Hornsby, yang belum diumumkan dibuka hingga 17 September 1886, 15 tahun sebelum Federasi Australia terbentuk, dan hampir seabad setelah pemberian tanah dilakukan di daerah ini. [2] Diarsipkan 2008-09-05 di Wayback Machine.
Saat ini, distrik ini memiliki komplek bioskop terbesar di Sydney, membentang di Castle Hill Piazza dan Castle Towers.[3] Diarsipkan 2008-09-05 di Wayback Machine.
Penduduk
Menurut Yellow Pages Local Directory edisi 2006/07, Hills District adalah rumah bagi 245.098 jiwa. Census of Population and Housing menyatakan bahwa sebanyak 30.3% penduduk di atas usia 55 tahun[1]
Geografi
Sebagaimana namanya, Hills District adalah sebuah daerah berketinggian tinggi di atas permukaan laut (dibandingkan dengan seluruh cekungan Sydney) dan membentuk hujan orografis yang dibawa oleh angin laut dari Samudera Pasifik. Ini meninggalkan Hills District dengan curah hujan yang sedikit lebih tinggi daripada seluruh Sydney dan membentuk bayangan hujan di sejumlah tempat di distrik Blacktown, termasuk Marayong dan Doonside.
Agama
Wilayah ini terkenal karena memiliki kehadiran ibadah tertinggi di Australia [butuh rujukan] dan sering disebut sebagai sabuk Injil Australia[butuh rujukan]. Wilayah ini memiliki konsentrasi tinggi penduduk Kristen Evangelis [butuh rujukan]. Banyak sistem agama dan kepercayaan muncul di seluruh distrik ini, termasuk Sydney Australia Temple Mormon di Carlingford, Hillsong Church di Norwest Business Park. Bersama wilayah regional urban lainnya di Australia, ada sejumlah tempat ibadah lain yang melayani berbagai sistem kepercayaan termasuk Anglikan, Baptis, Buddha, Hindu, Unitarian, Kristen Cina, Islam, Spiritualis, Katolik Roma dan Sikh.
Angkutan umum
Hills District mengoperasikan layanan bus State Transit dan sejumlah layanan swasta.
Lima stasiun CityRail terletak di Hills District, mencakup bagian dari Northern Line, Carlingford Line, dan Newcastle & Central Coast Line, termasuk ujung barat Epping to Chatswood Line. Hanya stasiun kereta api Carlingford yang terletak di Baulkham Hills Shire, dan dilayani oleh layanan kereta ke Clyde.
Berbagai rute bus beroperasi di distrik ini, dioperasikan oleh Hillsbus, Busways dan Sydney Buses.
Ketidakefisienan angkutan umum di daerah ini sering diperbincangkan. Karena perencanaan kepadatan rendah, layanan bus di sebagian pinggiran kota lambat dan tidak menentu. Northwest Rail Link yang dijanjikan ke Castle Hill dan Kellyville telah beberapa kali ditunda dan masa depannya dipertanyakan; sebagai akibatnya, para penduduk yang pergi ke kota terpaksa berkendara melalui jalan tol yang mahal dan macet atau mengambil bus yang sering terlalu penuh. [butuh rujukan]
Pendidikan
Distrik ini adalah rumah bagi 53 sekolah dasar, 24 sekolah menengah, dua peguruan TAGE dan sejumlah pra-sekolah dan taman kanak-kanak, termasuk sekolah umum dan swasta, dan selektif. [4] Diarsipkan 2008-09-05 di Wayback Machine.
Pub dan klub
Wilayah ini memiliki sejumlah besar distrik terdaftar di mana penduduk dan pengunjung dapat memperoleh minuman alkohol, jajanan, judi dan fasilitas hiburan lainnya. Yang terkenal ialah The Mean Fiddler di Rouse Hill dan The Bull and Bush di Baulkham Hills, keduanya adalah properti warisan.
Olahraga
Sejumlah asosiasi yang diikuti penduduk Hills District adalah:
- BDSFA Soccer
- GDFA Diarsipkan 2010-03-04 di Wayback Machine. Soccer
- GHFA Soccer
- HDNA Netball
- HDTA Tennis
- Hills Rugby Union
- Hills Baseball
- NWSWS Diarsipkan 2008-03-16 di Wayback Machine. Women's Soccer
Catatan kaki
- ^ Sensus 2006, Biro Statistik Australia.
Pranala luar
- Out of the Mouths of Locals Diarsipkan 2007-08-31 di Wayback Machine. - artikel yang memperbincangkan geografi daerah dan nilai lebih yang dikaitkan dengan penetapan ini.