Pengepungan Leningrad
Pengepungan Leningrad (bahasa Rusia: блокада Ленинграда, blokada Leningrada), pada Perang Dunia II, berlangsung dari 8 September 1941, sampai 27 Januari 1944, merupakan pengepungan Jerman terhadap kota Leningrad (sekarang St. Petersburg) di Soviet Rusia. Pengepungan ini merupakan pengepungan terbesar dan paling berdarah dalam sejarah, menewaskan lebih dari 1 juta orang. Pihak Jerman menyebutnya Operation Nordlicht (Operasi Cahaya Utara).
Pengepungan Leningrad | |||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Bagian dari Perang Dunia II | |||||||
Diorama pengepung 900 hari kota Leningrad. | |||||||
| |||||||
Pihak terlibat | |||||||
Jerman Nazi Finlandia[1][2][3] Kerajaan Italia | Uni Soviet | ||||||
Tokoh dan pemimpin | |||||||
Generalfeldmarschall.Wilhelm Ritter von Leeb Generalfeldmarschall.Georg von Küchler C.G.E. Mannerheim[4][5] Jenderal.Erik Heinrichs |
Marsekal.Kliment Voroshilov Georgy Zhukov Leonid Govorov Ivan Fedyuninsky Markian Popov Kirill Meretskov Mikhail Khozin | ||||||
Kekuatan | |||||||
725.000 orang | 930.000 orang | ||||||
Korban | |||||||
Tidak Diketahui |
300.000 militer, 16.470 sipil karena pengeboman, 1 juta sipil karena kelaparan |
Jerman Nazi menginvasi Uni Soviet dengan Operasi Barbarossa pada 22 Juni 1941 — dan bagi Uni Soviet, peristiwa ini merupakan awal Perang Soviet-Jerman. Sebuah front kedua dibuka setelah Soviet mengebom beberapa kota di Finlandia pada 25 Juni, yang mengawali Perang Soviet-Finlandia (Perang Musim Dingin) . Pada Agustus, pasukan Finlandia telah menguasai kembali Tanah genting Karelian, mengancam Leningrad dari arah barat, dan bergerak melalui Karelia timur Danau Ladoga, mengancam Leningrad dari utara. Markas besar Finlandia menolak permohonan Jerman untuk menyerang dari udara terhadap Leningrad dan di selatan tidak bergerak lebih jauh dari Sungai Svir di Timur Karelia. Pergerakan Jerman sangat cepat dan pada September, Wehrmacht telah menyerang Leningrad. Di utara pasukan Finlandia terus bergerak sampai mencapai Sungai Svir pada bulan Desember 1941, 160 km timur laut Leningrad.
Karena tidak mampu atau tidak bersedia memanfaatkan keunggulan mereka, dan dengan suatu pertahanan kota yang tergesa-gesa namun cemerlang di bawah Marshall Zhukov, tentara Jerman mengepung kota selama 900 hari. Dengan jumlah besar mereka mengepung kota, memblokade semua rute suplai ke Leningrad dan kota-kota satelitnya kecuali satu jalur tunggal pada Danau Ladoga yang dinamai Jalan Kehidupan (Дорога жизни dalam bahasa Rusia, Laatokan elämänlinja dalam bahasa Finlandia). Mayat-mayat di dalam kota akibat tembakan-tembakan meriam dan kelaparan (khususnya pada musim dingin pertama) sangat menyedihkan, namun Adolf Hitler tak pernah bisa mengadakan pesta kemenangannya di kota ini maupun melakukan penghancuran terencananya pada perhiasan dari peradaban Eropa ini.
Pengepungan berlanjut hingga Operasi Bunga Api — sebuah serangan besar-besaran terhadap Front Leningrad dan Volkhov — dimulai pada pagi hari tanggal 12 Januari 1943. Setelah pertempuran berat dan sengit, satuan-satuan Tentara Merah berhasil mengatasi zona-zona perbentengan Jerman di selatan Danau Ladoga, dan pada 18 Januari 1942, Front Leningrad dan Front Volkhov bertemu, membuka sebuah lorong darat ke kota yang terkepung. Pada Januari 1944, serangan Soviet berhasil mengusir pasukan-pasukan pengepung Jerman dari pinggiran kota di selatan, dan mengakhiri pengepungan. Belakangan, pada musim panas 1944, orang-orang Finlandia terdesak ke sisi lain dari Teluk Vyborg dan Sungai Vuoksi.
Dalam kekacauan pada musim dingin pertama perang itu, tidak ada rencana evakuasi yang tersedia atau dilaksanakan. Kota dan kota-kota satelitnya praktis kelaparan karena terisolasi penuh hingga 20 November 1941 ketika jalan di atas Danau Ladoga, yang disebut Jalan Kehidupan berhasil dibangun. Salah seorang asisten Nikolai I. Vavilov kelaparan hingga mati sementara dikelilingi oleh biji-bijian yang dapat dimakan sehingga bank benih (dengan lebih dari 200.000 bahan) tersedia untuk generasi mendatang.
Keberanian para pembela kota merupakan lambang penting dari tekad Uni Soviet untuk melawan - dalam beberapa minggu pertama perang itu Inggris telah begitu putus asa oleh runtuhnya tentara Soviet sehingga mereka mengira kemenangan Nazi tidak terelakkan lagi. Simfoni Leningrad oleh Dmitri Shostakovich yang paling terkenal sebagian besar ditulis pada saat kota itu dikepung pada 1941, dan pertama kali dipertunjukkan di sana pada musim panas 1942. Simfoni ini sangat populer di Amerika Serikat dan, sebagai alat propaganda, merupakan lambang yang sangat efektif bagi perjuangan sedunia melawan fasisme.
Peringatan kepada warga kota tentang jalan mana yang harus diambil untuk menghindari penembakan meriam oleh Jerman masih dapat dilihat (direstorasi setelah perang).
Jumlah total korban pada pengepungan ini dipertentangkan. Setelah perang, pemerintah Soviet melaporkan sekitar 670.000 orang yang mati sejak 1941 hingga Januari 1944, kebanyakan karena kelaparan dan kedinginan. Sebagian perkiraan independen memberikan angka yang lebih tinggi, sekitar 700.000 hingga 1,5 juta korban, dengan kebanyakan perkiraan sekitar 1,1 juta.
Leningrad menjadi kota Soviet pertama yang diberi gelar Kota Pahlawan.
Sebagai sebuah catatan penutup yang menyedihkan, Stalin memerintahkan para pemimpin kota itu dihukum mati dengan berbagai alasan setelah perang — melalui keberanian dan pertahanan mereka yang gagah perwira, mereka telah mendapatkan respek dari warga kota sehingga diktator itu membenci dan mengkhawatirkannya, dan menjadi sangat independen dalam tindakan-tindakan mereka. Misalnya, pada 1944 beberapa jalan di Leningrad dikembalikan namanya ke nama-nama historis mereka, termasuk "Prospek 25 Oktober", yang dikembalikan menjadi nama sebelumnya, Nevsky Prospekt.
Pengepungan Leningrad diperingati pada akhir tahun 1950-an oleh Sabuk Hijau Kejayaan, sebuah perhimpunan untuk pohon-pohon dan tempat-tempat peringatan di sepanjang garis front bersejarah.
Pada 2003, penulis AS Elise Blackwell menerbitkan Hunger (Kelaparan), sebuah dramatisasi historis yang terkenal tentang kejadian-kejadian sekitar pengepungan ini.
Lihat pula
Catatan kaki
- ^ Brinkley 2004, hlm. 210
- ^ Wykes 1972, hlm. 9-21
- ^ Siege of Leningrad. Encyclopedia Britannica
- ^ Carell 1966, hlm. 205-210
- ^ Salisbury 1969, hlm. 331
Bibliografi
- Harrison Evans Salisbury, The 900 Days: The Siege of Leningrad, 2nd ed., New York: Da Capo, 2003, ISBN 0-306-81298-3