Sinta Jurnal
Judul artikel saya adalah...Sinta Jurnal
Pengertian SINTA
SINTA Jurnal singkatan dari (Science and Technology Index) adalah database atau kumpulan jurnal ilmiah yang berbasis di Indonesia. SINTA diawasi langsung oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Sejarah SINTA
SINTA digagas pada tahun 2016 oleh Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia. Namun SINTA baru resmi diluncurkan pada pada 30 Desember 2017. Website Sinta Jurnal dapat diakses secara online dengan melalui situs resmi SINTA.
Kategori Jurnal SINTA
Akreditasi Jurnal SINTA telah diatur dalam peraturan Kemenristek Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2018 mengenai Akreditasi Jurnal Ilmiah.
- Tingkatan Jurnal Sinta 1 dengan nilai (n) mulai dari 85 ≤ hingga 100≤. Jurnal yang termasuk dalam kategori ini disebut sebagai jurnal Sinta 1 (S1)
- Tingkatan Jurnal Sinta 2 dengan nilai (n) mulai dari 70 ≤ hingga 85 ≤. Jurnal yang termasuk dalam kategori ini disebut sebagai jurnal Sinta 2 (S2)
- Tingkatan Jurnal Sinta 3 dengan nilai (n) mulai dari 60 ≤ hingga 70 ≤. Jurnal yang termasuk dalam kategori ini disebut sebagai jurnal Sinta 3 (S3)
- Tingkatan Jurnal Sinta 4 dengan nilai (n) mulai dari 50 ≤ hingga 60 ≤. Jurnal yang termasuk dalam kategori ini disebut sebagai jurnal Sinta 4 (S4)
- Tingkatan Jurnal Sinta 5 dengan nilai (n) mulai dari 40 ≤ hingga 50 ≤. Jurnal yang termasuk dalam kategori ini disebut sebagai jurnal Sinta 5 (S5)
- Tingkatan Jurnal Sinta 6 dengan nilai (n) mulai dari 30 ≤ hingga 40 ≤. Jurnal yang termasuk dalam kategori ini disebut sebagai jurnal Sinta 5 (S5)