Yade Setiawan Ujung

Revisi sejak 21 Juni 2024 08.04 oleh Wildrun (bicara | kontrib) (Jika ingin mengubah, ubah juga paragraf lain, jangan cuma bagian "Suku Pakpak". Sentimen Anda terhadap Suku Pakpak tidak dapat dibenarkan)

Kombes Pol Dr. Yade Setiawan Ujung, S.H., S.I.K., M.Si. (lahir di Jakarta, 16 Desember 1977) adalah seorang perwira menengah Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 2000 yang berpengalaman dalam bidang reserse.[1][2]

Yade Setiawan Ujung
Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota Bandung
Masa jabatan
3 Februari 2020 – 15 Januari 2021
Sebelum
Pendahulu
AKBP Dedy Suryadi, S.I.K., M.Han.
Pengganti
AKBP Mochamad Yoris Maulana Yusuf, S.I.K., M.H.
Kepala Kepolisian Resor Malang
Masa jabatan
14 November 2016 – 14 Februari 2020
Sebelum
Pendahulu
AKBP Agus Yulianto, S.I.K.
Pengganti
AKBP Hendri Umar, S.I.K, M.H.
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir16 Desember 1977 (umur 46)
Indonesia Jakarta
AlmamaterAkademi Kepolisian (2000)
SukuSuku Pakpak
Karier militer
Pihak Indonesia
Dinas/cabang Kepolisian Negara Republik Indonesia
Badan Intelijen Negara
Masa dinas2000—sekarang
Pangkat Komisaris Besar Polisi
SatuanReserse
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Selama masa tugasnya sebagai Kapolres Malang, ia telah menginisiasi beberapa program yang bertujuan meningkatkan integritas dan layanan kepolisian.[3][4] Yade juga aktif menulis dan memberikan saran mengenai reformasi di kepolisian. Saat ini ia menjabat sebagai Kasubdit Siber di Badan Intelijen Negara (BIN).[2]

Kehidupan Awal

Yade lahir pada tanggal 16 Desember 1977 di Jakarta. Namun, ia menghabiskan masa kecil dan remajanya di tanah leluhurnya, Sidikalang, Dairi, Sumatera Utara. Yade berasal dari Suku Pakpak, salah satu kelompok etnis yang mendiami wilayah Sumatera Utara. Identitas etnisnya mempengaruhi kehidupan dan nilai-nilainya sejak kecil, dan ia terbiasa dengan tradisi dan budaya Suku Pakpak.

Pendidikan

Yade menyelesaikan pendidikan dasar dan menengahnya di Sidikalang, yakni lulus SD pada tahun 1990, SMP pada 1993, dan SMA pada 1996.[1]

Ia kemudian melanjutkan pendidikan ke AKABRI Kepolisian (saat ini bernama Akademi Kepolisian), di mana ia meraih penghargaan Bintang Tri Sakti Wiratama Emas dan lulus pada tahun 2000.[1] Tidak berhenti di sana, Yade melanjutkan pendidikannya ke tingkat sarjana di Universitas Surakarta dan berhasil meraih gelar Sarjana Hukum dengan predikat cumlaude pada tahun 2003. Komitmennya terhadap peningkatan kapasitas diri dan profesionalisme di bidang kepolisian membuatnya melanjutkan pendidikan magister di Universitas Indonesia, di mana ia meraih gelar Magister Ilmu Kepolisian dengan predikat cumlaude pada tahun 2010.[5]

Dedikasi dan ketekunan Yade dalam dunia akademik serta penelitian mengantarkannya pada pencapaian gelar doktor, sebagai gelar akademik tertinggi, dalam bidang Administrasi Publik dari Universitas Padjadjaran di tahun 2024. Tidak hanya berhasil lulus dengan predikat cumlaude, dia juga meraih IPK sempurna 4,0.[6][7]

Selain itu, Yade juga menyelesaikan berbagai pendidikan pengembangan kepolisian. Ia menyelesaikan Daspa Reserse pada tahun 2002, dan pada tahun 2006 ia lulus dari Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) dengan penghargaan Bintang Wiyata Cendikia sebagai lulusan terbaik. Yade juga menghadiri berbagai program pelatihan internasional, seperti Supervisory Criminal Investigation Course di International Law Enforcement Academy (ILEA) di Bangkok, Thailand pada tahun 2008, serta International Visitor Leadership Program (IVLP) mengenai isu perdagangan manusia di Amerika Serikat pada tahun 2010.[1]

Keseriusannya dalam pendidikan dan pelatihan kepolisian terbukti ketika ia menjadi lulusan terbaik Sekolah Staf Pimpinan Menengah (Sespimmen) pada tahun 2014. Dengan latar belakang akademik yang kuat dan berbagai prestasi yang diraihnya, Yade Setiawan Ujung membuktikan dirinya sebagai sosok yang menggabungkan dedikasi, keahlian, dan pengetahuan dalam menjalankan tugasnya di institusi kepolisian.

Karier

Awal Karier Kepolisian

Setelah lulus dari Akpol pada tahun 2000, Yade ditugaskan sebagai Pamapta Polresta Surakarta di Polda Jawa Tengah. Dua tahun kemudian, ia diangkat menjadi Kapolsek Grogol di Polres Sukoharjo. Jabatan ini menjadi batu loncatan pertamanya dalam menunjukkan kapabilitas dan dedikasinya dalam menjalankan tugas kepolisian di lapangan. Kemudian pada tahun 2003, dengan pengalaman yang terus bertambah, ia ditempatkan sebagai Kanit Idik Satreskrim di Polres Sukoharjo. Kesuksesannya dalam berbagai tugas dan tanggung jawabnya mengantarkannya ke posisi Dantontar di Akpol pada tahun 2004.[1]

Tahun 2007 Yade ditempatkan sebagai Penyidik Unit Harda Satkamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Kemudian, pada tahun berikutnya, ia menduduki posisi sebagai Kanit V Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat.

Tahun 2009 Yade menjabat sebagai Kapolsekta Jatiuwung Polrestro Tangerang. Tak lama berselang, pada 2010, ia diangkat menjadi Kasat Reskrim Polres KPPP Tanjung Priok dan setahun kemudian menduduki posisi serupa di Polres Pelabuhan Tanjung Priok. Selama periode ini, ia juga mengikuti International Visitor Leadership Program (IVLP) mengenai isu perdagangan manusia di Amerika Serikat, yang menambah wawasan dan pengetahuannya dalam isu global tersebut.[1]

Yade juga ditugaskan di sejumlah posisi strategis lainnya, seperti Kanit II Subdit Indag Ditreskrimsus Polda Metro Jaya pada 2012, Kabagbinops Biroops Polda Sulteng dan Sekpri Wakapolri Spripim Kapolri pada tahun 2015.

Kapolres Malang

Momen krusial dalam karier Yade terjadi saat ia diangkat menjadi Kapolres Malang di Polda Jawa Timur pada tahun 2016.[8] Di posisi ini, Yade bukan hanya sekadar menjalankan tugas, namun ia juga menghadirkan berbagai inovasi.[3] Ia merumuskan Program 77 Unggul Polres Malang, menggagas Aplikasi Malang E-Policing (MEP), Malang Integrated Command Center (MICC), hingga program-program yang berfokus pada pencegahan dan penanggulangan kriminalitas. Keberhasilan Yade di Malang mengantarkannya memperoleh berbagai penghargaan, termasuk Pelopor Wilayah Bebas Korupsi dan Anugerah TIMES Indonesia sebagai Tokoh Pria Teladan Malang pada tahun 2020.[9] Perjalanannya sebagai orang nomor satu di kepolisian Malang ia tuangkan dalam buku Bhayangkara di Bumi Arema.[10]

Wakapolrestabes Bandung dan Badan Intelijen Negara

Pada tahun 2020, saat pandemi Covid-19 mengepung semua negara, termasuk Indonesia Yade Setiawan Ujung ditunjuk sebagai Wakapolrestabes Bandung.[11] Di tengah situasi yang serba sulit, ketika tidak ada negara yang benar-benar siap menghadapi skala krisis ini, peran Yade menonjol. Ia menjadi sosok kunci dalam Satgas Aman Nusa II, sebuah inisiatif untuk menanggulangi dampak Covid-19 di Kota Bandung. Dalam kepemimpinannya, Yade merumuskan dan menerapkan strategi penanganan, meningkatkan koordinasi antara institusi kepolisian dengan stakeholder lain, serta mengambil langkah-langkah pencegahan untuk keamanan dan kesejahteraan warga Bandung selama pandemi.

Pada tahun 2021, dengan latar belakang dan keahliannya, Yade ditarik untuk mengisi posisi strategis sebagai Kasubdit Siber di BIN.[2] Posisi ini memerlukan keahlian tertentu dan kemampuan analitis mengingat tantangan keamanan siber yang berkembang. Yade dipilih untuk peran ini, menandakan bahwa ia memiliki keahlian teknis, pengalaman, dan integritas yang dibutuhkan untuk memimpin upaya intelijen di era digital.

Kepangkatan

Medali

  • Pin Emas Kapolri Pelayanan Prima
  • Pin Emas Kapolri Operasi Tinombala Poso
  • Bintang Tri Sakti Wiratama Emas (terbaik Akpol) (2000)
  • Bintang Wiyata Cendekia (lulusan terbaik PTIK) (2007)
  • Bintang Lulusan Terbaik Sespimmen (2014)

Riwayat Jabatan

  • Pamapta Polresta Surakarta Polda Jawa Tengah (2000)
  • Kapolsek Grogol Polres Sukoharjo Polda Jawa Tengah[12] (2002)
  • Kanit Idik Satreskrim Polres Sukoharjo Polda Jawa Tengah (2003)
  • Dantontar Akademi Kepolisian (2004)
  • Penyidik Unit Harda Satkamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya (2007)
  • Kanit V Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat Polda Metro Jaya (2008)
  • Kapolsekta Jatiuwung Polrestro Tangerang Polda Metro Jaya (2009)
  • Kasat Reskrim Polres KPPP Tanjung Priok Polda Metro Jaya (2010)
  • Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Priok Polda Metro Jaya (2011)
  • Kanit II Subdit Indag Ditreskrimsus Polda Metro Jaya (2012)
  • Kabagbinops Biroops Polda Sulteng (2015)
  • Sekpri Wakapolri Spripim Kapolri (2015)[13]
  • Kapolres Malang Polda Jawa Timur (2016)[14]
  • Wakapolrestabes Bandung Polda Jawa Barat (2020)
  • Kasubdit Siber BIN (2021)

Tanda Jasa/Penghargaan

  • Satya Lencana Kesetiaan 8 Tahun
  • Satya Lencana Kesetiaan 16 Tahun
  • Satya Lencana Jana Utama
  • Satya Lencana Ksatria Bhayangkara
  • Satya Lencana Bhakti Buana
  • Satya Lencana Dwidya Sistha
  • Satya Lencana Bhakti Nusa
  • Satya Lencana Operasi Kepolisian
  • Satya Lencana Dharma Nusa[15]
  • Kapolres Teladan dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) (2019)
  • Penghargaan Polisi Peduli Anak dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (2019)
  • Penghargaan Satgas Nusantara Terbaik dari Kapolri (2019)
  • Penghargaan Pengelolaan DIPA Terbaik dari KPPN (2019)
  • Penghargaan Kamtibmas dari Bupati Malang (2019)
  • Predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (2019)
  • Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (2019).
  • Penghargaan Pelayanan Prima (2019)
  • Anugerah TIMES Indonesia sebagai Tokoh Pria Teladan Malang (2020).[16]

Referensi

  1. ^ a b c d e f "Mengenal Lebih Dekat Sosok AKBP Yade Setiawan Ujung, Polisi Jaman Now Harus 'Promoter'". ->Bhayangkara News. Diakses tanggal 2023-08-24. 
  2. ^ a b c https://www.facebook.com/timesindonesia.co.id. "Yade Setiawan Ujung Perwira Polri Jabat Kasubdit Cyber BIN - TIMES Indonesia". timesindonesia.co.id. Diakses tanggal 2023-08-24. 
  3. ^ a b "Ukir Banyak Prestasi, AKBP Yade Setiawan Ujung Mohon Diri". beritajatim.com (dalam bahasa Inggris). 2020-02-14. Diakses tanggal 2023-08-24. 
  4. ^ Gumilang, Binar. "Jadi Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung Sukses Ukir Berbagai Prestasi - TIMES Indonesia". timesindonesia.co.id. Diakses tanggal 2023-08-24. 
  5. ^ "AKBP Yade Setiawan Ujung: Polisi Jaman Now Harus 'Promoter'". beritajatim.com (dalam bahasa Inggris). 2018-04-04. Diakses tanggal 2023-08-24. 
  6. ^ "Eks Kapolres Malang Kombes Pol Yade Setiawan Ujung Raih Gelar Doktor di Univ Padjadjaran". Malang Viva. 2024-04-05. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2024-04-06. Diakses tanggal 2024-04-06. 
  7. ^ "Lulus Cumlaude, Kombes Pol Yade Setiawan Ujung Raih Gelar Doktor di Univ Padjadjaran". Media Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2024-04-06. Diakses tanggal 2024-04-06. 
  8. ^ "Yade Setiawan Ujung, Mantan Sekpri Wakapolri Jadi Kapolres Malang, Selamat Bertugas, Ndan!". Suryamalang.com. Diakses tanggal 2023-08-24. 
  9. ^ Gumilang, Binar. "AKBP Yade Setiawan Ujung, Sang Pembawa Perubahan Polres Malang - TIMES Indonesia". timesindonesia.co.id. Diakses tanggal 2023-08-24. 
  10. ^ Ujung, Yade Setiawan (2021). Bhayangkara di Bumi Arema: 77 Strategi Unggul Promoter. Jakarta: PT Elex Media Komputindo. ISBN 6230026732, 9786230026737 Periksa nilai: invalid character |isbn= (bantuan). 
  11. ^ "AKBP Hendri Umar Resmi Jabat Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Jabat Wakapolrestabes Bandung". Suryamalang.com. Diakses tanggal 2023-08-24. 
  12. ^ TIMESIndonesia.co.id. "AKBP Yade Setiawan Ujung Pimpin Polres Malang | TIMES Indonesia". TIMES Indonesia (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-09-11. Diakses tanggal 2018-09-11. 
  13. ^ Mutasi 326 Pamen Polri 11 September 2015
  14. ^ Mutasi Pamen Polri 14 November 2016
  15. ^ "Mengenal Lebih Dekat Sosok AKBP Yade Setiawan Ujung, Polisi Jaman Now Harus 'Promoter' | MEDIA BHAYANGKARA BHAKTI PERDANA". media-bhayangkara.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-09-11. Diakses tanggal 2018-09-12. 
  16. ^ Ujung, Raih Anugerah TIMES Indonesia, Ini kata Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan. "Raih Anugerah TIMES Indonesia, Ini kata Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung". TIMES Indonesia. Diakses tanggal 2020-02-29.