Portal:Peristiwa terkini/Peristiwa terkini

Revisi sejak 4 November 2009 10.29 oleh Kembangraps (bicara | kontrib) (persingkat, masih kurang puas, silakan diperbaiki, tapi jangan panjang2.)

3 November 2009 - Sadapan telepon oleh KPK diperdengarkan secara terbuka oleh Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia dalam uji materi kasus kriminalisasi KPK memicu reaksi hangat di masyarakat.(sumber)

30 Oktober - Badan pengatur Internet, ICANN, mengizinkan nama domain menggunakan karakter non-latin seperti abjad Arab, Cina, dan abjad lainnya dalam pertemuan tahunan di Seoul. (BBC)

27 - Israel hentikan pasokan air ke Palestina. (BBCIndonesia)

25 - Sebastien Loeb mencatatkan sejarah sebagai juara dunia enam kali beruntun di ajang WRC. (KOMPAS.com)

{{{title}}}

25 - Valentino Rossi (tampak foto) memastikan gelar Juara Dunia MotoGP 2009. (detikSport)

24 - Sedikitnya 5 gempa bumi mengguncang 5 wilayah berbeda di Indonesia. (detikcom)

22 - Microsoft resmi meluncurkan sistem operasi terbarunya, Windows 7. (Kompas Tekno)

22 - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melantik Kabinet Indonesia Bersatu II yang diumumkan sehari sebelumnya. (BBC)

20 - Susilo Bambang Yudhoyono dan Boediono dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia.

19 - Jenson Button dan tim Brawn GP memastikan diri menjadi Juara Dunia Pembalap dan Konstruktor Formula 1 2009 setelah finis pada posisi ke-5 di GP Brasil. (formula1.com)

18 - Bom bunuh diri meledak dalam sebuah pertemuan di kota Pishin, Provinsi Sistan dan Baluchistan, Iran, menewaskan beberapa perwira tinggi. (BBC News)

16 - Gempa bumi berkekuatan 6,4 SR terjadi di Ujung Kulon, Banten. Terasa di Jakarta hingga ke Bandung. Tidak menimbulkan tsunami. (kompas.com)

12 - Nobel Ekonomi 2009 diberikan kepada Elinor Ostrom dan Oliver E. Williamson. (Nobelprize.org)

11 - Tiga ledakan bom mengguncang kota Ramadi di barat Baghdad, Irak, menewaskan setidaknya 22 orang dan melukai 61 orang lainnya. (BBC)

10 - Empat orang bersenjata dan beberapa tentara tewas dalam serangan terhadap markas besar Angkatan Darat Pakistan di luar ibu kota Islamabad, Pakistan. (kompas)

9 - Qory Sandioriva asal Nanggroe Aceh Darussalam terpilih sebagai Puteri Indonesia 2009. (Media Indonesia)

9 - Nobel Perdamaian 2009 diberikan kepada Barack Obama, Presiden Amerika Serikat. (vivanews)