Siksa Neraka
Siksa Neraka adalah film hantu jagal Indonesia tahun 2023 yang disutradarai oleh Anggy Umbara. Film yang merupakan diadaptasi dari komik dengan judul yang sama.[1] Film produksi Dee Company ini dibintangi oleh Ratu Sofya, Slamet Rahardjo, Kiesha Alvaro, Ariyo Wahab, Nayla Denny Purnama, Rizky Fachrel dan Astri Nurdin.[2] Siksa Neraka tayang pedana di bioskop pada tanggal 14 Desember 2023.
Siksa Neraka | |
---|---|
Sutradara | Anggy Umbara |
Produser | Dheeraj Kalwani |
Ditulis oleh | Lele Laila |
Berdasarkan | Siksa Neraka oleh MB Rahimsyah |
Pemeran | |
Penata musik | AL |
Sinematografer | Enggar Budiono |
Penyunting | Gita Miaji |
Perusahaan produksi | |
Distributor | MD Pictures |
Tanggal rilis |
|
Durasi | 98 menit |
Negara | Indonesia |
Bahasa | Indonesia |
Dalam Instagram resmi Dee Company & Rumah Dara, diumumkan bahwa film ini dicekal dan dilarang untuk tayang di Malaysia dan Brunei Darussalam karena tema yang dianggap bertentangan dengan hukum sensor film Malaysia & Brunei Darussalaam. Film ini menjadi film Indonesia pertama yang dicekal dan dilarang untuk tayang di Brunei Darussalam & kedua yang dicekal dan dilarang untuk tayang di Malaysia setelah Rumah Dara.
Sinopsis
Siksa Neraka menceritakan kisah orang-orang yang mendapatkan balasan penyiksaan di akhirat karena telah berperilaku buruk selama dirinya hidup di dunia. Pada akhirnya, dosa-dosa yang mereka tumpuk dan abaikan akan menjadi bumerang bagi mereka di neraka. Dalam neraka yang panas, berbagai jenis penyiksaan akan diterapkan pada orang-orang yang memiliki berbagai sifat dan keburukan. Sesuai dengan dosa mereka, mereka akan menerima tingkat penyiksaan yang berbeda.
Pemeran
- Ratu Sofya sebagai Tyas Nur Fitri
- Kiesha Alvaro sebagai Fajar Ramadhani
- Nayla D. Purnama sebagai Laila Nur Azizah
- Rizky Fachrel sebagai Fachruddin Saleh
- Ariyo Wahab sebagai Ustadz Syakir
- Astri Nurdin sebagai Ibu Rika
- Slamet Rahardjo sebagai Pak Harjo/Sepuh
- Ingrid Widjanarko sebagai Mbok Inah
- Rency Milano sebagai Ibu Hardjo
- Joseph Kara sebagai Pak Haji
- Yassien Omar sebagai Saleh kecil
- Zidan Zhu sebagai Fajar kecil
- Kanaya Tsabitah sebagai Tyas kecil
- Gattleya Zyanyani sebagai Azizah kecil
- Wina Marrino sebagai Ibu Dini
- Bella Novita
- Syakira Humaira
Referensi
- ^ Eka, Amanda (16 Juni 2023). "Sinopsis Siksa Neraka, Film Horor Adaptasi Komik Jadul". Kompas.com. Diakses tanggal 23 November 2023.
- ^ Rizkika, Neshka (14 November 2023). "Sinopsis Siksa Neraka: Pertunjukan Penyiksaan Manusia Tergantung Dosa". DetikHot. Diakses tanggal 23 November 2023.
Pranala luar
- Siksa Neraka di IMDb (dalam bahasa Inggris)