Dhea Ananda

pemeran perempuan asal Indonesia
Revisi sejak 11 Maret 2010 11.35 oleh FBgs (bicara | kontrib)

Templat:Infobox artis indonesia Nadia Budi Ananda, terkenal sebagai Dhea Ananda (lahir 26 Mei 1986) adalah penyanyi dan bintang sinetron Indonesia.

Biografi

Masa kecil

Dhea memulai karir sebagai penyanyi cilik sejak menjadi juara II Festival Bintang Cilik tahun 1993. Dhea kemudian dipertemukan dengan Affandy (juara I) dan Leony (nominator) untuk membentuk Trio Kwek Kwek. Untuk mengasah bakatnya, Dhea berlatih olah vokal di Sanggar Seni Bina Suara yang diasuh oleh Elvas. Trio penyanyi cilik ini sempat meluncurkan 7 album sebelum akhirnya mereka bubar saat ketiganya beranjak dewasa. Saat masih bergabung dengan Trio Kwek Kwek, Dhea sempat meluncurkan album solo rohani. Salah satu lagu andalan dalam album tersebut adalah "Surga di Telapak Kaki Ibu". Sejak namanya makin dikenal, tawaran untuk mengisi kegiatan lain datang. Antara lain ia diminta untuk menjadi presenter acara Klab Klib TPI (1996). Lalu pada 1999 ia dipercaya menjadi presenter Be-Te.

Masa remaja

Saat menginjak remaja, Dhea mengeluarkan album lagi. Dalam album bertajuk "16 Lilin" tersebut terdapat lagu andalan Dhea yaitu "Aku, Kau dan Dia". Lagu tersebut merupakan cerminan dari pengalaman pribadi Dhea saat masih SMA.

Seperti mantan rekannya di Trio Kwek Kwek, Leony, karir Dhea justru lebih terkonsentrasi di dunia seni peran. Sulung dari dua bersaudara ini membintangi beberapa sinetron bahkan bermain di layar lebar dalam film "Hantu" yang bertema horor. Sinetron yang dibintangi Dhea antara lain, Lupus Millenia, Cerita Cinta, Malam Pertama, Djail, Kisah Sedih di Hari Minggu, Sumpah, Gue Sayang Loe, dan Anak Haram.

Selepas SMA, Dhea melanjutkan kuliah di Fakultas Sastra China Universitas Indonesia. Namun Dhea kemudian pindah ke Fakultas Psikologi salah satu universitas swasta lantaran kurang cocok dengan jurusan kuliah sebelumnya.

Dewasa

Oktober 2009 lalu, ia menikah dengan gitaris Nidji, Andi Ariel Harsya.

Sinetron

  • Lupus Millenia
  • Cerita Cinta
  • Malam Pertama
  • Cinta Internet
  • Soul Mate
  • Djail
  • Kisah Sedih di Hari Minggu
  • Kancil
  • Cinta yang Kupilih
  • Sumpah, Gue Sayang Loe
  • Anak Haram
  • Legenda
  • Penganten Sunat
  • Pelangi Di Wajahku 1
  • Pelangi Di Wajahku 2
  • Arung

Presenter

  • Klab Klib TPI (1996)
  • Be-Te (1999)

Filmografi

Album

  • 16 Lilin
  • Lebaran
  • 25 Nabi
  • Rame - rame (1993, Trio Kwek - Kwek)
  • Semua Oke (1994, Trio Kwek - Kwek)
  • Jangan Marah (1995, Trio Kwek - Kwek)
  • Tanteku (1996, Trio Kwek - Kwek)
  • Tari Samba (1997, Trio Kwek - Kwek)
  • Katanya (1998, Trio Kwek - Kwek)
  • Bus Sekolah (2001, Trio Kwek - Kwek)

Penghargaan

  • Artis Sinetron Terpuji Festival Film Bandung 2004, sinetron Anak Haram (RCTI)
  • Artis favorit pilihan pembaca INA 1999-2000
  • Penyanyi Grup Anak-anak Terbaik Anugerah Musik Indonesia 1999
  • Artis terpopuler trio PWI 1998
  • Artis Idola PWI 1998
  • Artist cilik terpopuler 1997
  • Penyanyi Group/Trio Anak-anak terbaik AMI 1997
  • Anugerah HDX Award 1996
  • Juara I Lomba Menyanyi Tingkat Sekolah Dasar DKI Jakarta 1996
  • HDW Award Trio 1996
  • PKK DKI Jakarta 1995
  • Porseni DKI Jakarta 1995
  • Ibu kasur 1994
  • HDX Award Trio 1994
  • Juara II Festival Bintang Cilik 1993
  • Juara II Bintangnya Bintang Cilik 1993
  • Bank Danamon 1993
  • Asean Song 1992
  • Bintang Cilik 1992
  • Juara Pertama Panasonic Song Festival 1991
  • Panasonic Song 1991

Pranala luar