Purwokinanti, Pakualaman, Yogyakarta

kelurahan di Kota Yogyakarta, Yogyakarta

Purwokinanti adalah sebuah kelurahan yang terletak di kecamatan Pakualaman, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia.

Kelurahan Purwokinanti Luas wilayah  : 33,22 Ha Lurah  : Purbatin Sukarsana Jumlah Penduduk : 8.969 Jiwa

                 4.375 pria
                 4.594 wanita

Lokasi terkenal: 1. Istana Puro Pakualaman 2. Sungai Code 3. Jalan jagalan sentra enting-enting kacang

Geografis kelurahan Purwokinanti merupakan daerah yang relatif datar dengan sedikit daerah dengan kondisi lereng atau tebing di sepanjang bantaran sungai code, dengan ketinggan dari atas permukaan laut 107 m dpl.

Administratif Kelurahan purwokinanti terdiri dari 10 RW dan 47 RT dengan batas wilayah administratif sebagai berikut: 1. Sebelah Utara  : Kelurahan Bausasran 2. Sebelah Selatan  : Kelurahan Wirogunan 3. Sebelah Barat  : Kelurahan Ngupasan 4. Sebela Timur  : Kelurahan Gunungketur

Kultur Kelurahan purwokinanti merupakan kelurahan yang terbentuk dari 4 kampung yaiut: Kampung jagalan Beji, Kampung Jagalan Ledoksari, Kampung Surengjuritan dan Kampung Purwokinanti. Kelurahan ini di sebelah barat dibatasi oleh suangai code yang membentang dari utara menuju selatan. Beberapa daerah yang membentuk kelurahan Purwokinanti pada awalnya adalah "wedi kengser", yaitu tanah yang terhanyut oleh arus sungai code dan kemudian mengendap di sepanjang bantaran sungai code, kemudian tanah yang mengendap tersebut didirikan pemukiman perintis, yang kemudian berkembang menjadi sebuah kampung. Kampung yang berawal dari wedi kengser tersebut adalah kampung jagalan ledoksari dan kampung jagalan beji. Saat ini tanah endapan yang tumbuh menjadi perkampungan yang sangat padat penduduknya. Istana puro pakualaman juga terdapat di kelurahan purwokinanti. Istana ini pada jaman dahulu merupakan pusat pemerintahan dari Kadipaten pakualaman sebagai bagian dari pecahnya kerajaan mataram pada waktu itu. Saat ini Istana Puro pakualaman dipimpin oleh KGPAA Pakualam IX, yang secara politis juga menjabat sebagai wakil gubernur propinsi daerah Istimewa Yogyakarta.